COLLABORATIVE LEARNING TO IMPROVE PRESERVICE TEACHERS' KNOWLEDGE ABOUT CHEMISTRY CONTENT IN THE AUTOMOTIVE VOCATIONAL CONTEXT
Downloads
Keywords: content knowledge, chemistry in the vocational context, preservice chemistry teachers, petroleum, polymers
PEMBELAJARAN KOLABORATIF UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN KONTEN KIMIA KONTEKS KEJURUAN OTOMOTIF CALON GURU KIMIA
Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji efektivitas pembelajaran kolaboratif berbasis pemecahan masalah dalam meningkatkan pengetahuan konten kimia konteks kejuruan otomotif. Desain penelitian yang digunakan adalah one group pretes-postes design dan diterapkan pada mata kuliah Kimia SMK. Analisis data dilakukan dengan uji t menggunakan software SPPS edisi 21 dengan menggunakan rumus gain-test yang dinormalisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran kolaboratif efektif dalam meningkatkan pengetahuan konten minyak bumi dan polimer bagi mahasiswa calon guru kimia. Tingkat penguasaan pengetahuan dasar tentang minyak bumi dan polimer cukup baik. Namun, untuk pengetahuan konten aplikasi minyak bumi dan polimer dalam bidang otomotif belum memberikan hasil yang menggembirakan. Meskipun pengetahuan konten aplikasi tersebut meningkat dengan kriteria peningkatan sedang untuk aplikasi minyak bumi dan kriteria rendah untuk aplikasi polimer, tingkat penguasaan calon guru di akhir perkuliahan masih rendah. Faktor yang diduga menjadi penyebab rendahnya penguasaan pengetahuan konten aplikasi ini adalah faktor karakteristik konten, kesulitan belajar konseptual, dan faktor pengalaman.
Kata Kunci: pengetahuan konten, kimia konteks kejuruan, calon guru kimia, minyak bumi, polimer
Wiyarsi, A., Hendayana, S., Firman, H., & Anwar, S. (2015). COLLABORATIVE LEARNING TO IMPROVE PRESERVICE TEACHERS’ KNOWLEDGE ABOUT CHEMISTRY CONTENT IN THE AUTOMOTIVE VOCATIONAL CONTEXT. Jurnal Cakrawala Pendidikan, 34(3). https://doi.org/10.21831/cp.v3i3.7337
Jurnal Cakrawala Pendidikan, Jurnal Ilmiah Pendidikan, with ISSN: 0216-1370, is published by the Institute of Education Development and Quality Assurance (LPPMP UNY). Cakrawala Pendidikan has been recently has been re-accredited by Indonesian Ministry of Education and Culture decision Number 51/E/KPT/2017 which is valid for five years since enacted on 4 December 2017.