PERANAN REKREASI BAGI KEHIDUPAN KELUARGA
Tidak seorangpun mengetahui dengan pasti sejak kapan rekreasi itu timbul/lahir di tengah-tengah kehidupan manusia. Tetapi yang jelas bahwa kebutuhan untuk mengisi waktu luangnya dengan melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi dirinya (kesehatannya) dan bagi lingkungannya (berkumpul dengan orang lain/hidup bermasyarakat) semakin dirasakan sekali oleh setiap orang terutama di kota-kota besar yang penuh dengan kesibukan yang sifatnya rutin yang dapat menimbulkan rasa jenuh ataupun bosan karena lelah jasmani dan rokhaninya/
Sehingga timbul keinginan untuk melakukan sesuatu yang menyenangkan, penuh kegembiraan dan mendatangkan kepuasan. Ingin melepaskan diri dari kesibukan sehari-hari yang menimbulkan ketegangan untuk medapatkan kesegaran kembali baik jasmani maupun rokhani. kehidupan keluarga (terutama keluarga besar dan hidup di kota besar) juga tidak terlepas dari keadaan yang demikian itu, penuh denan kesibukan yang sangat menyita perhatian dan waktu sera melelahkan baik jasmani maupun rokhani, sehingga masing-masing anggota keluarga tidak saling memperhatikan keadaan masing-masing. Kalau keadaan yang demikian ini tidak segera diatasni, maka akan menimbulkan akibat yang cukup gawat dalam keluarga, terutama bagi anak-anak. Akibat yang jelas bagi anak-anak adalah bahwa semua tingkah laku dan tindakannya tidak ada yang mengawasi dan tidak ada yang mengarahkan. Anak mempunyai sikap/watak suka menirukan tingkah laku dan perbuatan orang yang lebih dewasa tanpa mengetahui baik atau buruk pengaruhnya bagi dirinya ataupun bagi lingkungannya. Untuk mengatasi hal itu perlu dicari jalan keluarnya yang tepat dan baik.
Jurnal Cakrawala Pendidikan, Jurnal Ilmiah Pendidikan, with ISSN: 0216-1370, is published by the Institute of Education Development and Quality Assurance (LPPMP UNY). Cakrawala Pendidikan has been recently has been re-accredited by Indonesian Ministry of Education and Culture decision Number 51/E/KPT/2017 which is valid for five years since enacted on 4 December 2017.