Peran Bimbingan dan Konseling di Sekolah Inklusif

Kata Kunci Bimbingan dan Konseling Pendidikan Inklusif Sekolah Formal

Authors

January 22, 2021
November 20, 2020

Downloads

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui peran bimbingan dan konseling dalam penyelenggaraan pendidikan inklusif di sekolah-sekolah formal, utamanya pada jenjang TK, SMP, dan SMA.  metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif, dengan subjek penelitian sebanyak tiga orang guru BK, di antaranya yaitu, 1) Sr guru BK dari SMP Negeri 3 Bale endah Kabupaten Bandung, 2) NE pengurus dari Yayasan Arafah Mukapayung Cililin, dan 3) MY guru BK dari SMA Negeri 1 Marga Asih. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa peran BK dalam pendidikan inklusif di sekolah yaitu; a) mengidentifikasi siswa berkebutuhan khusus melalui alat tes maupun non tes, b) menyusun program pendidikan khusus/inklusif, c) pelaksanaan layanan BK terhadap siswa berkebutuhan khusus beragam disesuaikan dengan jenisnya, temporer atau permanen.  

Kata Kunci: Bimbingan dan Konseling, Pendidikan Inklusif, Sekolah Formal