Pengaruh pembangunan infrastruktur dan rencana peruntukan lahan terhadap gentrifikasi lahan di Kapanewon Banguntapan Kabupaten Bantul

Authors

  • Nurul Wiyastuti Rahayu UNY
  • Suhadi Purwantara

Keywords:

perubahan penggunaan lahan, harga lahan, gentrifikasi lahan

Abstract

Penelitian mengenai gentrifikasi lahan yang mengakibatkan perubahan penggunaan lahan dan harga lahan mengalami peningkatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kesesuaian perubahan penggunaan lahan di Kapanewon Banguntapan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah Kab. Bantul Tahun 2010 - 2020. Penelitian merupakan penelitian korelasional bantuan Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografis. Metode pengumpulan data dilakukan dengan interpretasi citra, dokumentasi, observasi, dan cek lapangan. Teknik analisis data dilakukan dengan buffering, scoring, overlay dan analisis tetangga terdekat. Hasil menunjukkan bahwa rentang waktu dari tahun 2013 sampai 2021 Kapanewon Bangunatapan mengalami perubahan penggunaan lahan sebesar 408,46 ha dan kesesuaian dengan RTRW Kabupaten Bantul Tahun 2010 – 2030, lahan sesuai lebih luas sebesar 381,05 ha dan lahan tidak sesuai sebesar 23,23 ha serta terjadi peningkatan harga lahan di Kapanewon Banguntapan. Pola spasial mengenai harga lahan di Kapanewon Banguntapan berupa pola spasial mengelompok. Pola spasial harga lahan cenderung mengelompok karena pengaruh penggunaan lahan, aksesibilitas lahan dan kelengkapan fasilitas umum.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-12-30

How to Cite

Rahayu, N. W., & Purwantara, S. (2025). Pengaruh pembangunan infrastruktur dan rencana peruntukan lahan terhadap gentrifikasi lahan di Kapanewon Banguntapan Kabupaten Bantul. Journal of Geographical Research: Geoeducasia, 1(2). Retrieved from https://journal.uny.ac.id/publications/geoeducasia/article/view/1422

Similar Articles

You may also start an advanced similarity search for this article.