GAPLEK COKELAT COOKIES DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG GAPLEK SEBAGAI PRODUK COOKIES TINGGI SERAT

Authors

  • Anantidira Istirani
  • Minta Harsana

Abstract

Tepung terigu pada Cokelat Cookies dapat disubstitusi dengan tepung lain, karena Cokelat Cookies memiliki pengembangan yang kecil. Pada penelitian Proyek akhir ini, metode penelitian yang digunakan adalah R&D. Metode R&D adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, serta menguji keefektifan produk tersebut (Sugiyono, 2011 : 407). Substitusi tepung gaplek ke dalam Cokelat Cookies pada penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan nilai serat dan menurunkan kadar gluten pada Cokelat Cookies. Pada penelitian Proyek Akhir ini, tepung gaplek disubstitusikan ke dalam Cokelat Cookies dengan persentase 25%, 50%, dan 75%. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, produk yang menggunakan substitusi tepung gaplek sebanyak 50% adalah produk pengembangan dari Cokelat Cookies yang paling baik. Produk hasil pengembangan ini selanjutnya disebut sebagai Gaplek Cokelat Cookies. Gaplek Cokelat Cookies yang dihasilkan, kemudian diujikan terhadap 30 panelis (masyarakat awam). Hasil pengujian menunjukkan bahwa produk Gaplek Cokelat Cookies dapat diterima oleh masyarakat.

Kata Kunci: Cokelat cookies, gaplek cokelat cookies, tepung gaplek, substitusi, serat.

Downloads

Published

2023-03-16

How to Cite

[1]
Istirani, A. and Harsana, M. 2023. GAPLEK COKELAT COOKIES DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG GAPLEK SEBAGAI PRODUK COOKIES TINGGI SERAT. Prosiding Pendidikan Teknik Boga Busana. 17, 1 (Mar. 2023).