PENGEMBANGAN PRODUK LAROTIN LASAGNA ROLLS DARI IKAN PATIN (Pangasius pangasius)

Authors

  • Gabriel Ranifatdama
  • Sutriyati Purwanti

Abstract

Ikan Patin (Pangasius pangasius) dapat diaplikasikan sebagai bahan tambahan pembuatan lasagna rolls dikarenakan nilai cerna protein ikan sangat tinggi (lebih dari 90%) sehingga ikan mudah dicerna karena daging ikan lebih lembut. Lasagna terbuat dari adonan tepung terigu, telur, air, minyak dan garam. Metode penelitian Larotin melalui 4 tahap yaitu Define, Design, Develop, serta Disseminate dengan fortifikasi ikan patin (Pangasius pangasius) sebesar 5%, 10%, 15% untuk mengetahui kadar fortifikais yang tepat dan nilai organoleptic melalui uji sensoris. Hasil uji menunjukkan terdapat pengaruh signifikan terhadap nilai organoleptic lasagna rolls. Larotin yang paling banyak disukai adalah 15% dengan skor dengan skor penilaian rata-rata tertinggi. Yang paling disukai dilihat dari nilai organoleptic adalah warna yang menarik, aroma khas, tekstur lembut dan rasanya gurih. Kata Kunci : Larotin, Ikan Patin, Sumber Protein

Downloads

Published

2021-01-05

How to Cite

[1]
Ranifatdama, G. and Purwanti, S. 2021. PENGEMBANGAN PRODUK LAROTIN LASAGNA ROLLS DARI IKAN PATIN (Pangasius pangasius). Prosiding Pendidikan Teknik Boga Busana. 15, 1 (Jan. 2021).