ANALISIS RETORIKA VISUAL PADA KONTEN YOUTUBE KANAL SKINNYINDONESIAN24 DENGAN JUDUL “YOUTUBE LEBIH DARI TV”

Syarifah Nur Aini, Universitas Negeri Yogyakarta
Bintan Auliya Qurrota A'yun, Universitas Negeri Yogyakarta
Eugenius Damar Pradipta, Universitas Negeri Yogyakarta
Awanis Akalili, Universitas Negeri Yogyakarta
Febriansyah Kulau, Universitas Negeri Yogyakarta

Abstract


Saat ini media semakin mengalami degradasi moral salah satunya yaitu praktik monopoli media dan monetisasi pada beberapa media social. YouTube merupakan media baru yang menjadi contoh dari praktik monopoli dan monetisasi media. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendeskripsikan pesan menggunakan retorika visual yang ditampilkan pada kanal YouTube milik SkinnyIndonesian24 dengan judul “YouTube Lebih dari TV”. Fokus pada penelitian ini adalah pesan yang disampaikan oleh youtubers SkinnyIndonesian24 melalui video yang dibuatnya dengan menggunakan retorika visual pada beberapa shot (visualisasi) dan juga audio . Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Retorika visual Sonja K. Foss dan menggunakan analisis segitiga retorik Hesford & Bruggemann serta teknik sinematografi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Hasil penelitian ini adalah dalam setiap shot pada video “YouTube Lebih dari Tv” menarasikan adanya fenomena sosial mengenai monopoli media di YouTube. Dengan adanya penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi dan membuka wawasan pada masyarakat luas.

Keywords


Retorika Visual, YouTube Lebih dari TV, Sosial Monopoli

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/socia.v18i1.40433

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Syarifah Nur Aini, Bintan Auliya Qurrota A'yun, Eugenius Damar Pradipta, Awanis Akalili, Febriansyah Kulau

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

SOCIA is published by Faculty of Social Sciences, Yogyakarta State University in collaboration with HISPISI.

eISSN : 2549-9475    |     pISSN : 18295797

SOCIA is abstracting, indexing, and listing  in the following databases: 

                                


Suported by:

RJI Main logo


View My Stats