MENGIMPLEMENTASIKAN GAYA KEPEMIMPINAN DI BIDANG USAHA JASA BUSANA
Abstract
Suatu bidang usaha tidak akan dapat berjalan dengan lancar apabila tidak ada kecocokan antera pimpinan perusahaan dan karyawan. Usaha jasa busana yang terbagi dalam bentuk usaha konveksi/garmen, Tailor, Modiste, Butik, Kursus Menjahit dan lain lain membutuhkan kepemimpinan yang tidak jauh berbeda dengan bidang usaha lainnya. Seorang pemimpin sejati memiliki kerinduan untuk membangun dan mengembangkan mereka yang dipimpinnya sehingga tumbuh banyak pemimpin dalam kelompoknya, Peluang untuk mengembangkan kepribadian, dan keterbukaan dianggap sebagai konsisi yang melatarbelakangi proses tersebut, tetapi di dalam praktek, proses perubahan itu dijalankan dengan bertumpu pada pendekatan transaksional yang mekanistik dan bersifat teknikal, di mana manusia cenderung dipandang sebagai seatu entiti ekonomik yang siap untuk dimanipulasi dengan menggunakan sistem imbalan dan umpan balik negatif, dalam rangka mencapai manfaat ekonomik yang sebesar-besarnya. banyak gaya dalam teori kepemimpinan. Bila ingin berhasil dalam memimpin hendaklah bersikap bijaksana dalam mencari gaya yang sesuai dengan kondisi usaha masing-masing, Hal ini sangat mudah dibicarakan tetapi sulit untuk dipraktekkan. Tetapi alangkah baik apabila berusaha dan berniat baik untuk menerapkannya.
Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Usaha Jasa Bidang Busana
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.