ANALISIS OVERREACTION PADA SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2005-2009
Abdullah Taman, -, Indonesia
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terjadi overreaction terhadap saham perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2005-2009 dengan melihat perbedaan rata-rata cumulative abnormal return antara portofolio winner dan portofolio looser. Metode analisis data yang digunakan adalah metode uji statistik parametrik yang digunakan untuk menganalisis perbandingan antara dua nilai rata-rata dengan standar error dari perbedaan rata-rata dua sampel yang tidak berhubungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terjadi overreaction signifikan. Hal ini didukung dengan adanya hasil uji beda (independent sample t-test) bahwa tidak terdapat perbedaan rata-rata cumulative abnormal return antara portofolio winner dan portofolio looser pada bulan Januari 2005-2009, Februari 2005-2009, Mei 2005-2009, Juni 2005-2009, September 2005-2009, dan Desember 2005-2009 yaitu sebesar 0,399, 0,539, 0,222, 0,487, 0,183, 0,346 dan nilai Significant (2-tailed) 2005-2009 sebesar 0,192 lebih besar dari Level of Significant 5%.
Kata kunci: overreaction, Bursa Efek Indonesia
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/nominal.v2i2.1665
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 Ari Apriyono, Abdullah Taman
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Archive, Citation & Indexing:
Based on a work at https://journal.uny.ac.id/index.php/nominal.
Permissions beyond the scope of this license may be available at https://journal.uny.ac.id/index.php/nominal.