STUDI PENGOLAHAN DENIM JEANS BEKAS SEBAGAI PRODUK SUSTAINABLE FASHION DI QUEEN MOZZA

Tsaabitah Haanii Aanisah, , Indonesia
Nurul Aini, , Indonesia
Hapsari Kusumawardani, , Indonesia
Annisau Nafiah, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi dan mendalami tentang teknik pengolahan denim jeans bekas dari limbah tekstil menjadi produk sustainable fashion di Queen Mozza yang meliputi profil Queen Mozza, alat, bahan serta proses pembuatan teknik patchwork dan alat dan bahan serta proses teknik water soluble. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa 1) Queen Mozza mengusung konsep Japanese Style untukĀ  mengolah denim jeans bekas menjadi produk outer, obi, headpiece, tas dan pouch dengan teknik patchwork dan water soluble, 2) Alat dan bahan yang digunakan seperti alat dasar menjahit, serta terdapat satu teknik yang digunakan yaitu dengan perca jeans dipotong sesuai standar Queen Mozza lalu ditata saling bertindih dan dijahit sehingga menjadi selembar kain. Setelah itu dipotong sesuai produk yang akan dibuat seperti outer atau tas, lalu dijahit dan diberi sulaman sashiko, 3) Plastik telo roll atau eco-wrap sebagai bahan utama untuk membuat water soluble di Queen Mozza, sisanya menggunakan alat dasar menjahit dengan satu teknik pembuatan yaitu diawali dengan plastik eco-wrap di gunting menjadi dua lembar, lalu perca berukuran 2-3cm ditata diatas satu sisi plastik yang telah dibagi dua tersebut. Kemudian ditumpuk lagi dengan lembar satunya sehingga tampak seperti sandwich. Setelah itu diberi jarum di seluruh bagian agar perca tidak berubah ketika di jahit. Kemudian eco-wrap di jahit vertikal dan horizontal sampai membentuk kotak-kotak berukuran 1-0,5cm dan di jahit keliling 4-5kali untuk mengunci benang. Setelah itu plastik eco-wrap dicelupkan ke air panas dan dibilas menggunakan air mengalir. Terakhir di jemur, setelah kering ditrimming dan dapat digunakan sebagai aplikasi pada outer. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu Queen Mozza mengolah denim jeans bekas menjadi outer, obi, headpiece, tas dan pouch dengan teknik patchwork dan water soluble sebagai usaha untuk mengurangi limbah industri fashion. Teknik dalam menjahit patchwork yang terdapat di Queen Mozza adalah dengan menggunakan mesin jahit dan sulaman tangan untuk aplikasi sashiko. Sedangkan untuk teknik pembuatan water soluble di Queen Mozza menggunakan plastik telo roll atau eco-wrap sebagai dasarnya.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.