PEMANFAATAN TEPUNG GARUT SEBAGAI SUBSTITUSI TEPUNG TERIGU DALAM PEMBUATAN COOKIES COKLAT

Nafiah Adhuha Ramadhani, , Indonesia
Fitri Rahmawati, , Indonesia

Abstract


Tanaman Garut merupakan salah satu jenis umbi yang berpotensi untuk menjadi alternatif sumber pangan. Tanaman garut akan melewati proses penepungan untuk dijadikan pengganti tepung terigu sehingga menghasilkan tepung garut. Tepung garut merupakan salah satu alternatif tepung bebas gluten. Gluten berfungsi untuk memberikan tektur kenyal, elastis, dan pengembang pada makanan. Hal itu sangat berguna untuk pembuatan aneka olahan pastry baik itu roti, kue, maupun cookies Tujuan dari pembuatan artikel ilmiah ini yaitu 1) membuat inovasi produk berbahan dasar pangan lokal sebagai alternatif pangan; 2) mengetahui dan menganalisis pengaruh substitusi tepung garut terhadap daya terima cookies coklat, meliputi aspek warna, rasa, aroma dan tekstur. Penelitian ini menggunakan metode RnD dengan 4D yaitu Define, Design, Develop dan Disseminate. Penambahan tepung garut sebanyak 50%, 25%, 42,5% dari berat total tepung untuk pembuatan cookies coklat. Hasil penelitian menyatakan cookies coklat dengan penambahan tepung garut sebanyak 50% merupakan cookies substitusi tepung garut yang disukai dan dapat diterima dengan baik.

Kata kunci : tanaman garut; umbi; tepung garut; cookies coklat


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.