PENGARUH PEMBELAJARAN DARING DENGAN WHATSAPP MESSENGER TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN DASAR DESAIN DI SMK

Ambar Monika Sari, , Indonesia
Siti Mariah, , Indonesia
Desy Tri Inayah, , Indonesia

Abstract


Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh pembelajaran daring dengan aplikasi whatsapp messenger terhadap hasil belajar siswa (2) proses pembelajaran daring dengan whatsapp messenger. (3) hasil belajar siswa pada mata pembelajaran dasar desain di SMK. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif bersifat ex post facto. Teknik pengumpulan sample menggunakan startified random sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik angket dan dokumentasi. Pengujian instrumen untuk validitas menggunakan korelasi product moment. Uji reliabilitas menggunakan Alpha Crobach. Uji prasyarat menggunakan uji normalitas dan uji linearitas. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan uji hipotesis menggunakan uji analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) tidak ada pengaruh yang signifikan antara pembelajaran daring dengan whatsapp messenger terhadap hasil belajar siswa mata pelajar dasar desain, ditunjukan dari hasil olah dara nila sig. 0.680 > 0,05, (2) pembelajaran daring dengan whatsapp messenger memperoleh nilai rata-rata sebesar 75,5 yang berada pada interval 𝑥̅ ≤ 78 tergolong dalam kategori tinggi. (3) hasil belajar siswa ditunjukan dengan nilai rata-rata 82 pada interval >75,01 dalam kategori sangat tinggi. Artinya tidak ada pengaruh signifikan antara pembelajaran daring dengan whatsapp messenger dengan hasil belajar siswa

Kata Kunci: Pembelajaran Daring, Whatsapp Messenger, Hasil Belajar


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.