Peta Kegiatan Keahlian Praktek Industri pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Busana UNY
Abstract
Kesenjangan antara kompetensi lulusan dengan kompetensi yang dibutuhkan Dunia Usaha/Dunia Industri (DU/DI) merupakan salah satu isu penting dalam pendidikan. Untuk mengatasi kesenjangan tersebut di atas maka salah satu cara yang ditempuh Fakultas Teknik UNY adalah dengan menyelenggarakan kegiatan Praktek Industri. Penelitian menunjukkan bahwa kegiatan keahlian Praktek Industri yang dijalankan oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Busana telah sesuai dengan kegiatan keahlian yang disyaratkan Fakultas Teknik melalui Buku Panduan Praktek Industri Tahun 2011. Namun, tidak semua pilihan kegiatan keahlian utama yang ditetapkan dalam kurikulum Praktek Industri dilaksanakan oleh mahasiswa Pendidikan Teknik Busana dan Teknik Busana. Kegiatan keahlian yang diminati mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Busana adalah Butik; Batik; Kerajinan dan Aksesoris Tekstil; Konveksi; Kursus Menjahit, Modeling, Desain; Bordir, dan Garmen. Sedangkan pola pembimbingan yang dilakukan oleh pembimbing dari industri pada umumnya dapat dikelompokkan menjadi 3 (tiga) kelompok yaitu supervisi, tanya jawab/diskusi, dan pemberian materi.
Kata Kunci: Kegiatan Keahlian, Praktek Industri, Pendidikan Teknik Busana
Kata Kunci: Kegiatan Keahlian, Praktek Industri, Pendidikan Teknik Busana
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.