APLIKASI MODEL PENGAJARAN ROLE PLAYING UNTUK MENGINTERNALISASIKAN NILAI-NILAI KEHIDUPAN SEBAGAI PEMBENTUKAN KARAKTER KONSUMEN

sri wening, , Indonesia

Abstract


Hak mendapat pembinaan atau pendidikan konsumen tercermin pada aspek ke enam hak-hak konsumen yang tertuang dalam Undang-Undang Perlindungan Konsumen. Pendidikan konsumen memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada konsumen tentang mengelola keuangan personal, bertindak ketika membuat keputusan membeli, dan partisipasi menjadi warga negara yang baik. Dalam pendidikan konsumen banyak terkandung nilai-nilai kehidupan yang perlu dimiliki oleh setiap orang agar menjadi konsumen yang bijak. Oleh karena itu, nilai-nilai kehidupan konsumen tersebut perlu diintegrasikan melalui materi pembelajaran yang terkait dalam kurikulum di sekolah. Model pengajaran Role Playing adalah salah satu cara pembelajaran untuk melakukan pengkajian terhadap nilai-nilai kehidupan, agar nilai-nilai yang ditanamkan melalui pemeranan dalam menghubungkan situasi permasalahan dan pengalaman peserta didik dapat termaknai dan terinternalisasi dengan baik. Di dalam makalah ini dibahas tentang nilai-nilai kehidupan sebagai pembentuk karakter, nilai-nilai kehidupan yang terkandung dalam pendidikan konsumen, model pengajaran role playing sebagai alat untuk menginternalisasikan nilai kehidupan konsumen, dan langkah-langkah menerapan model pengajaran Role Playing untuk menginternalisasikan nilai kehidupan konsumen. Walaupun model pengajaran ini menyita waktu, namun teknik ini tetap merupakan teknik yang ampuh untuk menginternalisasikan nilai-nilai kehidupan dalam membentuk karakter peserta didik.
 
 
Kata Kunci: Pengajaran role playing, internalisasi, karakter konsumen

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.