REAKSI PASAR MODAL DI BURSA EFEK INDONESIA TERHADAP PENGUMUMAN PERISTIWA BENCANA BANJIR YANG MELANDA DAERAH KHUSUS IBU KOTA JAKARTA TAHUN 2013
DOI:
https://doi.org/10.21831/nominal.v2i2.1668Abstract
Tujuan Penelitian ini adalah untuk menguji apakah peristiwa bencana banjir yang melanda DKI Jakarta tahun 2013 mampu mempengaruhi kegiatan di pasar modal Indonesia. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi yaitu data yang dikumpulkan dan diolah oleh pihak lain yang berasal dari publikasi Bursa Efek Indonesia. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah saham yang termasuk kedalam sektor consumer goods industy dan sub sektor retail. Analisis yang digunakan adalah event study dan uji beda. Abnormal return dihitung berdasarkan expected return yang diperoleh dengan menggunakan Single Index Market Model (SIMM). Periode pengamatan selama 65 hari bursa yang terdiri dari dua periode yaitu 44 hari periode estimasi dan 21 hari periode peristiwa yang terdiri 1 hari peristiwa, 10 hari sebelum peristiwa dan 10 hari setelah peristiwa dijadikan periode jendela untuk mengukur reaksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat abnormal return positif pada saham yang bergerak di sektor consumer goods industry dan sub sektor retail di hari peristiwa. Abnormal return positif juga terjadi pada saat hari pertama, kedua, keempat, kelima, kedelapan dan kesepuluh. Uji perbedaan menunjukkan bahwa secara statistik terdapat perbedaan rata-rata abnormal return pada saham yang bergerak di sektor consumer goods industry dan sub sektor retail sebelum dan setelah peristiwa. Sedangkan untuk rata-rata aktivitas volume perdagangan saham tidak terdapat perbedaan yang signifikan secara statistik.
Kata kunci: Studi Peristiwa, Abnormal Return, dan Volume Perdagangan Saham
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Nominal Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen allows readers to read, download, copy, distribute, print, search, or link to its articles' full texts and allows readers to use them for any other lawful purpose. The journal allows the author(s) to hold the copyright without restrictions. Finally, the journal allows the author(s) to retain publishing rights without restrictions
- Authors are allowed to archive their submitted article in an open access repository
- Authors are allowed to archive the final published article in an open access repository with an acknowledgment of its initial publication in this journal
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 Generic License.