Keefektifan Pendekatan PBL dan Discovery Setting TPS Ditinjau dari Prestasi, Kemampuan Berpikir Kritis, dan Kepercayaan Diri Siswa

Berta Apriza, Program Studi Pendidikan Matematika PPs Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Ali Mahmudi, Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan dan perbedaan keefektifan antara pendekatan pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan setting pembelajaran kooperatif Think Pair Share (TPS) dengan pendekatan discovery dengan setting Think Pair Share (TPS) ditinjau dari prestasi belajar, kemampuan berpikir kritis, dan kepercayaan diri siswa SMK Negeri 1 Cangkringan, Sleman, Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan desain nonequivalent groups pretest-posttest group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK N 1 Cangkringan, Sleman, Yogyakarta yang terdiri atas enam kelas. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas X TKR-1 dan X TKR-2. Untuk mengetahui keefektifan masing-masing pendekatan pembelajaran digunakan uji one sample t-test dan untuk mengetahui perbedaan keefektifan kedua pendekatan tersebut digunakan analisis multivariat menggunakan uji T2 Hotteling’s. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan PBL dengan setting TPS efektif ditinjau dari kemampuan berpikir kritis, tetapi tidak efektif ditinjau dari prestasi belajar dan kepercayaan diri siswa; pendekatan discovery dengan setting TPS efektif ditinjau dari kemampuan berpikir kritis dan prestasi belajar siswa, tetapi tidak efektif ditinjau dari kepercayaan diri siswa; dan tidak terdapat perbedaan keefektifan antara pendekatan PBL dengan setting TPS dan pendekatan discovery dengan setting TPS ditinjau dari prestasi belajar, kemampuan berpikir kritis, dan kepercayaan diri siswa.

Kata kunci: problem based learning, PBL, think pair share, TPS, discovery, prestasi belajar, kemampuan berpikir kritis, kepercayaan diri siswa


Keywords


problem based learning; PBL; think pair share; TPS; discovery; prestasi belajar; kemampuan berpikir kritis; kepercayaan diri siswa

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jpms.v6i2.10937

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains



JPMS Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains

 

 


Creative Commons License
Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains by http://journal.uny.ac.id/index.php/jpms is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

All rights reserved.

View JPMS Stats

==========================================================================================================

Supervised by:

RJI Main logo