Pencapaian Kompetensi K3 pada Praktik Kerja Las Siswa Kelas XI TFLM SMK N 2 Depok Sleman
Kata Kunci:
pencapaian kompetensi, K3, praktik lasAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan K3 siswa kelas XI TFLM SMK N 2 Depok Sleman, sikap K3 siswa kelas XI TFLM SMK N 2 Depok Sleman saat praktik kerja las, dan penerapan K3 siswa kelas XI TFLM SMK N 2 Depok Sleman saat praktik kerja las. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan metode survei. Teknik pengambilan data menggunakan tes, angket, dan observasi. Hasil menunjukkan bahwa pengetahuan K3 siswa masuk dalam kategori sangat tinggi dengan nilai rata-rata hitung (Mean) sebesar 27,78 pada tingkat kecenderungan 64%, sikap K3 siswa saat praktik kerja las masuk dalam kategori sangat tinggi dengan nilai rata-rata hitung (Mean) sebesar 99 pada tingkat kecenderungan 70%,dan penerapan K3 siswa saat praktik kerja las masuk dalam kategori sangat baik dimana sebanyak 80% siswa selalu melakukan tindakan K3, hal ini berdasar pada skala persentase Arikunto dimana skala 80% - 100% masuk kategori sangat baik.
Unduhan
Referensi
Arikunto, S. (2013). Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Arikunto, S. (2016). Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Depdiknas. (2003). Undang-undang RI Nomor 20, Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Depnaker. (1970). Undang-Undang RI Nomor 1 Tahun 1970, tentang Keselamatan Kerja.
Mardapi, D. (2018). Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Yogyakarta: Mitra Parama Publishing.
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.