SUMBER BELAJAR DAN DAMPAKNYA TERHADAP POLA PIKIR KEAGAMAAN SANTRI
DOI:
https://doi.org/10.21831/jppfa.v2i2.2657Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan dampak sumber belajar terhadap pola pikir keagamaan santri. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. 1) Pola pikir santri terbagi menjadi tiga varian, yaitu: tekstual mutlak (koservatif), menengah (moderat), dan kemandirian (modern/kritis); 2) Pola pikir santri dapat digolongkan dalam bidang-bidang: (a) pola pikir santri dalam bidang tauhid/kalam, santri menganut paham aswaja (ahlussunnah wal jama`ah), yaitu konsep yang mengafirmasi sifat-sifat Allah Swt, tanpa mengidentikkan dengan sifat manusia (mutasyabbihah), mempercayai dengan ainul yaqin bahwa zatullah wahidun, tidak murakab, tidak ada bagian-bagiannya seperti manusia (sumber belajar mengacu kitab شَرْØÙ جَوْهَر٠التَّوْØÙيْد٠لÙلْبَاجÙوْرÙىّÙ); (b) pola pikir santri dalam bidang fikih mengikuti mazhab empat (mazahibul arbaah), yaitu: Abu Hanifah (150 H), Malik Ibn Anas (179 H), Al-Syafi'i (204 H), dan Ibn Hanbal (241 H), hal ini terjadi karena pertimbangan pandangan legalistik santri yang menganut paham aswaja (sumber belajar mengacu kitab اَلْÙÙقْه٠عَلَى Ù…ÙŽØ°ÙŽØ§Ù‡ÙØ¨Ù الْاَرْبَعَة٠لÙÙ„Ù’Ø¬ÙŽØ²ÙØ±ÙÙ‰); (c) pola pikir santri dalam bidang tasawuf dan etika mengikuti konsepsi sufistik Al-Ghazali, hal ini terlihat dalam persoalan yang masuk kategori fikih-teologis seperti ziarah kubur, tahlil, tawasul, dan sebagainya, santri mengumandangkan dakwah kultural yang moderat dan toleran dalam menyikapi tradisi lokal (sumber belajar mengacu kitab Ù…ÙÙ†Ù’Ù‡ÙŽØ§Ø¬Ù Ø§Ù„Ù’Ø¹ÙŽØ§Ø¨ÙØ¯Ùيْن٠لÙلْغَزَالÙىّ).Kata kunci: sumber belajar, pola pikir
Downloads
Published
2014-12-01
How to Cite
[1]
Tafrikhuddin, T. et al. 2014. SUMBER BELAJAR DAN DAMPAKNYA TERHADAP POLA PIKIR KEAGAMAAN SANTRI. Jurnal Pembangunan Pendidikan: Fondasi dan Aplikasi. 2, 2 (Dec. 2014). DOI:https://doi.org/10.21831/jppfa.v2i2.2657.
Issue
Section
Articles
License
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, copyright publishing of the article shall be assigned to Jurnal Pembangunan Pendidikan: Fondasi dan Aplikasi
![]() | Jurnal Pembangunan Pendidikan: Fondasi dan Aplikasi by https://journal.uny.ac.id/index.php/jppfa is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. |