BAKLAVA DENGAN SUBSTITUSI TEMPE SEBAGAI PRODUK INDONESIAN TURKISH FUSION FOOD SEBAGAI SUMBER GIZI UNTUK MASYARAKAT YOGYAKARTA
Ichda Chayati, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Abstract
Tujuan penelitian ini yaitu : (1) menemukan resep produk baklava substitusi tempe, (2) menentukan penyajian dan kemasan produk baklava substitusi tempe, (3) mengetahui tingkat penerimaan masyarakat terhadap produk baklava substitusi tempe. Penelitian ini menggunakan metode R&D dengan metode 4D. Penelitian berlangsung selama 5 bulan pada bulan Februari 2024 hingga Juni 2024 dan bertempat di Laboratorium Boga dan Laboratorium Kimia, Jurusan Pendidikan Teknik Boga dan Busana, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta. Hasil penelitian menunjukan: (1) resep pengembangan baklava dengan substitusi tempe sebesar 75%, (2) penyajian baklava menggunakan piring saji berwarna putih dan kemasan mika putih berukuran 11x11 cm. (3) tingkat penerimaan masyarakat terhadap produk baklava dengan substitusi tempe sebesar 3,7 menunjukan bahwa produk baklava dapat diterima dengan baik oleh masyarakat. Dengan demikian, substitusi tempe menambah kandungan serat dan juga kandungan protein pada baklava.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.