TREN BUSANA DI ERA NEW NORMAL: LITERATURE REVIEW

Gina Eka Putri, , Indonesia
Aulia Eva Ratih, , Indonesia

Abstract


Tren berasal dari kata serapan “Trend” yang berarti adalah arah kecenderungan atau gaya yang sedang berkembang atau berubah secara umum. Tren pada dunia fashion terus berubah dan perubahan tersebut dipengaruhi oleh banyakfaktor, salah satunya adalah keadaan sosial dan ekonomi pada saat itu. Pandemi Covid-19 mengharuskan setiap orang untuk beradaptasi dengan tatanan normal baru (era new normal), termasuk trendalam dunia fesyen. Tren fesyen yang dimaksud meliputi: 1) Tren busana yang popular dikenakan; 2) tren pelengkap busana yang popular dikenakan; dan 3) tren aksoris yang popular di gunakan selama era pandemi Covid-19. Metode penelitian ini menggunakan literatur review. Sumber referensi penelitian terdiri atas sepuluh jurnal internasional terindeks scopus, tiga situs resminasional, dan sepuluh jurnal dan artikel fashion Subtema yang diambil dari jurnal ini adalah disain fesyen yang dikaitkan dengan tren berbusana di era new normal. Hasil penelitian ini adalah terdapat berbagai perubahan gaya berbusana di era new normal. Perubahan gaya berbusana ini meliputi: 1) Tren busana di era new normal meliputi busana minimalis, busana sport, dan busana tertutup,; 2) tren pelengkap busana di era new normal meliputi masker, face shield, tasransel dan oversized , flatshoes, slip on ,dan sneaker ;dan 3) tren aksesoris selama era new normal yaitu kacamata, dan arloji. Keyword: trenfesyen, tekstil, new normal.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.