PENGEMBANGAN MUFFIN DENGAN SUBSTITUSI IKAN NILA

Herdyna Adyansia Candradewi, , Indonesia
Sutriyati Purwanti, , Indonesia

Abstract


Ikan Nila selain kaya protein juga mengandung karbohidrat, lemak kalsium, besi, dan fosfor. Penggunaan ikan nila pada muffin dapat memberikan nilai tambah gizi berupa protein. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menemukan resep produk muffin dengan substitusi ikan nila, (2) mengetahui tingkat penerimaan masyarakat terhadap muffin dengan substitusi ikan nila dan (3) menghitung harga jual. Penelitian ini menggunakan metode 4D (Define, Design, Develop, dam Disseminate) untuk menemukan resep pengembangan produk, kemudian dilakukan Uji Paired Sample T-Test menggunakan SPSS untuk mengetahui tingkat penerimaan masyarakat. Perhitungan kuantitatif digunakan untuk menentukan harga jual produk pengembangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk pengembangan yang dipilih yaitu muffin dengan substitusi ikan nila sebanyak 15%. Hasil analisis tingkat kesukaan dari segi warna, aroma, dan tekstur tidak terdapat perbedaan signifikan. Sedangkan dari segi rasa dan keseluruhan menunjukkan perbedaan yang signifikan. Biaya produksi untuk 1 buah muffin ikan nila Rp 3.600/kemasan, sehingga harga penjualan muffin ikan nila dengan keuntungan 40% pada penelitian ini ditetapkan sebesar Rp 5.000/kemasan. Kata Kunci: Muffin, Ikan nila

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.