MODEL PENILAIAN UNTUK PEMBELAJARAN ABAD 21 (Sebuah Kajian untuk Mempersiapkan SDM Kritis dan Kreatif)

Widihastuti Tri Maryanto, , Indonesia

Abstract


Abad 21 ditandai dengan berkembangnya informasi, komputasi, otomasi, dan komunikasi yang merambah dalam segala aspek kehidupan manusia di semua belahan dunia. Hal ini tentunya berdampak pada pendidikan yang diterapkan termasuk di dalamnya bagaimana model pembelajarannya sehingga dapat mengadaptasi dan memenuhi semua tuntutan abad 21. Oleh karena itu, model pembelajaran di abad 21 hendaknya diarahkan untuk mendorong peserta didik agar mampu: (1) mencari tahu dari berbagai sumber observasi, bukan diberi tahu, (2) merumuskan masalah (menanya), bukan hanya menyelesaikan masalah (menjawab), (3) berpikir analitis (mengambil keputusan) bukan berpikir mekanistis (rutin), dan (4) menekankan pentingnya kerjasama dan kolaborasi dalam menyelesaikan masalah. Mengacu hal ini, maka pembelajaran abad 21 harus betul-betul diperhatikan standar kualitasnya, baik dari kualitas standar isi, proses, maupun penilaiannya. Terkait dengan standar penilaiannya, maka perlu kita perhatikan bagaimana cara mengukurnya, instrument (tes dan non tes) yang digunakan, cara penilaian dan evaluasinya. Penilaian dan pembelajaran tidak dapat dipisahkan, keduanya menyatu (integrated). Kualitas pembelajaran yang baik dapat dilihat dari kualitas penilaiannya, begitupun sebaliknya kualitas penilaian dapat menunjukkan bagaimana kualitas pembelajarannya. Oleh karena itu, pada makalah ini akan disampaikan buah pemikiran penulis tentang model penilaian dalam pembelajaran abad 21.
 
Kata kunci: Model penilaian, pembelajaran abad 21.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.