PENERAPAN MPK-BPKB DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKK PROGRAM KEAHLIAN DPIB DI SMK DIY

Komang Ari Switara,

Abstract


Kajian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan pelaksanaan MPK-BPKB pada mata pelajaran PKK di kelas XI DPIB SMKN 2 Depok, (2) apakah pelaksanaan MPK-BPKB meningkatkan motivasi siswa pada mata pelajaran PKK di kelas XI DPIB SMKN 2 Depok, dan (3) apakah pelaksanaan MPK-BPKB meningkatkan hasil belajar siswa dalam belajar mata pelajaran PKK di kelas XI DPIB SMKN 2 Depok. Kajian ini merupakan Kuasi Eksperimen (Quasy Experiment). Subjek dari kajian ini adalah 30 siswa kelas XI DPIB SMK Negeri 2 Depok sebagai kelas eksperimen dan 29 siswa kelas XI DPIB SMK Negeri 1 Seyegan sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dalam kajian ini menggunakan soal tes dan angket. Metode yang digunakan dalam analisis data  yaitu  metode  analisis  deskriptif,  uji  Independent  sample  t  test.  Hasil  kajian  menunjukkan  bahwa keseluruhan dari pelaksanaan tahap MPK-BPKB sudah memadai dengan nilai rerata terdapat pada bentang kriteria 2,25 > X ≥ 1,5. Hasil analisis rerata motivasi belajar pada kelas eksperimen adalah sebesar 2,04 (dengan rentang 0-3) yang artinya MPK-BPKB memotivasi siswa dalam belajar mata pelajaran PKK. Hasil perhitungan pretest nilai rerata kelas eksperimen adalah 45,33 lebih tinggi dari kelas kontrol yaitu 42,17, sedangkan untuk hasil perhitungan posttest nilai rerata kelas eksperimen adalah 76,33 masih lebih tinggi dari kelas kontrol yaitu 51,83. Setelah dilakukan uji persyaratan analisis yang hasilnya normal dan homogen maka selanjutnya dilakukan uji hipotesis pada kedua kelas dengan hasil uji t menggunakan cara manual maupun SPSS v.22 untuk posttest thitung sebesar (7,565) > ttabel (1,687) maka Ho ditolak dan Ha diterima. Maka dari itu penggunaan MPK-BPKB lebih efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa dan dapat difungsikan juga untuk masyarakat banyak dengan produk yang sesuai dengan program keahlian yang di emban.

 


Keywords


Motivasi, MPK-BPKB, PKK

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jpts.v2i1.31965

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Jurnal Pendidikan Teknik Sipil




 
 
Online (e-ISSN): e-ISSN 2715-0437 || Printed (p-ISSN): p-ISSN 2715-7601


Creative Commons License
Jurnal Pendidikan Teknik Sipil by Jurnal Pendidikan Teknik Sipil (uny.ac.id) was distributed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.