Penerapan model pembelajaran think talk write (TTW) berbantu media cd interaktif pada mata pelajaran IPA terhadap hasil belajar siswa

Azizatul Khusna, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui perbedaan hasil belajar pretest dan posttest yang ditimbulkan dengan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) berbantu media CD Interaktif pada mata pelajaran IPA terhadap hasil belajar siswa. Jenis penelitian adalah kuantitatif. Populasi adalah siswa kelas VI SD Negeri Mlatiharjo 02 Semarang dengan jumlah 40 siswa. Sampel yang digunakan merupakan sampling jenuh. Data penelitian diperoleh melalui instrumen penelitian terhadap hasil belajar siswa. Desain penelitian adalah Pre-Experimental Designs (non design) dengan jenis yang diambil adalah One-Group Pretest-Posttest Design. Data penelitian diperoleh melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata hasil pretest dan posttest pada hasil belajar siswa kelas eksperimen. Rata-rata hasil pretest sebesar 59,5 dan rata-rata posttest sebesar 74,5. Berdasarkan perhitungan uji t satu pihak diperoleh thitung = 7,252. Dari daftar distribusi dengan db= n-1= 40-1= 39. Untuk ฮฑ = 5% maka harga ๐‘ก๐‘ก๐‘Ž๐‘๐‘’๐‘™ 1,684. Dari perhitungan uji t diperoleh ๐‘กโ„Ž๐‘–๐‘ก๐‘ข๐‘›๐‘” > ๐‘ก๐‘ก๐‘Ž๐‘๐‘’๐‘™ yaitu 7,252 > 1,684. Dengan demikian maka ๐ป๐‘œ ditolak dan ๐ป๐‘Ž diterima. Dan hasil uji ketuntasan siswa diperoleh hasil pretest dengan 17 siswa yang tuntas belajar atau 42,5% dan 23 siswa yang belum tuntas atau 5,75% dan hasil posttest dengan 35 siswa tuntas atau 87,5% dan terdapat 5 siswa yang belum tuntas atau 12,5%. Terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar pretest dan posttest setelah menggunakan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) berbantu media CD Interaktif pada mata pelajaran IPA terhadap hasil belajar siswa kelas VI SD Negeri Mlatiharjo 02 Semarang tahun ajaran 2016/2017.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jpipfip.v10i2.17907

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 JURNAL PENELITIAN ILMU PENDIDIKAN



Supervised by:

Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan has been indexed by:

ย ย 

View My Stats