PENILAIAN AFEKTIF DALAM PEMBELAJARAN AKUNTANSI

Sukanti Sukanti, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Terdapat empat karakteristik afektif yang penting dalam pembelajaran yaitu: (1)minat, 2) sikap, 3) konsep diri, dan 4) nilai. Penilaian afektif bertujuan: 1) untukmemperoleh informasi minat peserta didik terhadap mata pelajaran Akuntansi yangselanjutnya digunakan untuk meningkatkannya jika ternyata minat peserta didik rendah, 2)untuk mengetahui sikap peserta didik terhadap mata pelajaran Akuntansi, hasil pengukuransikap berguna untuk menentukan strategi pembelajaran yang tepat untuk peserta didik, 3)untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan diri sendiri, informasi ini dapat digunakan untukmenentukan program yang sebaiknya ditempuh peserta didik untuk menentukan jenjangkarir dan 4) untuk mengungkap nilai individu, informasi yang diperoleh ini berupa nilaiyang positif dan yang negatif, hal-hal yang positif diperkuat dan yang negatif diperlemah danakhirnya dihilangkan. Pengukuran afektif dapat dilakukan dengan angket dan pengamatan.Terdapat sepuluh langkah yang harus diikuti dalam pengembangan instrumen afektif yaitu: 1)menentukan spesifikasi instrumen, 2) menulis instrumen, 3) menentukan skala pengukuran,4) menentukan sistem penskoran, 5) menelaah instrumen, 6) melakukan uji coba, 7)menganalisis instrumen, 8) merakit instrumen, 9) melaksanakan pengukuran, dan 10)menafsirkan hasil pengukuran.Kata kunci: penilaian, afektif

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jpai.v9i1.960

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



Index sitasi:

                         


Creative Commons License
JPAI by JPAI is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Based on a work at https://journal.uny.ac.id/index.php/jpakun.
Permissions beyond the scope of this license may be available at https://journal.uny.ac.id/index.php/jpakun.