MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PAIR CHECK SEBAGAI PEMBANGUN KETERAMPILAN BERTANYA PRODUKTIF SISWA

Dwi Ermavianti Wahyu Sulistyorini, SMK N 1 Sewon

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk: (1) membangun keterampilan bertanya produktif
siswa pada mata pelajaran anatomi dan fisiologi; dan (2) mengembangkan cara
berpikir siswa agar terampil bertanya produktif melalui model pembelajaran
kooperatif tipe pair check. Penelitian ini menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas dengan setting kegiatan pembelajaran dilaksanakan pada semester ganjil bagi siswa kelas X Tata Kecantikan 2 tahun ajaran 2014/2015. Teknik pengumpulan data menggunakan pemantauan partisipatif, kuisioner, dan studi dokumentasi. Data hasil pengamatan, wawancara, diskusi dengan kolaborator, dan dokumen dianalisis secara deskriptif, identifikasi, interprestasi, validasi dan inferensi. Analisis data meliputi tahapan mengidentifikasi, deskripsi dan interprestasi, validasi, dan inferensi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada 9 tahapan untukmembangun keterampilan bertanya produktif siswa pada mata pelajaran anatomi, yaknimenjelaskan konsep, membagi siswa dalam kelompok, membagikan teks, melaksanakan pair check, siswa bertukar peran, mencocokkan jawaban, membimbing dan mengarahkan, mengecek jawaban benar, dan mendapatkan reward. Kondisi awal yang menunjukkan siswa ketika mengungkapkan pertanyaan secara singkat dan jelas memperoleh kriteria cukup pada 6 komponen yang diamati, sedangkan pada akhir kegiatan (siklus 2) mengalami peningkatan memperoleh kriteria baik. Hal itu terlihat dari frekuensi siswa dalam bertanya yang mengalami peningkatan, dan mampu membaca secara produktif sesuai dengan teks/bacaan yang diberikan oleh guru


Full Text:

XML PDF

References


Abdul Wahid, 2012. Menguak Rahasia Cara Belajar Orang Yahudi, Yogyakarta, Diva Press

Depdiknas, 2003. Kegiatan Belajar Mengajar Efektif, Jakarta, Depdiknas

Hamzah B Uno dan Nurdin Mohamad, 2011. Belajar Dengan Pendekatan

Pailkem : pembelajaran Aktif, Inovatif, Lingkungan, Kreatif, Efektif, Menarik, Jakarta, PT Bumi Aksara,

Masitah dan Supriono, 2003. Keterampilan Dasar Mengajar, Jakarta:

Direktorat Pendidikan Lanjutan Pertama Dirjendikdasmen Depdiknas.

Made Wena, 2014. Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer Suatu Tinjauan Konseptual Operasional, Jakarta, Bumi Aksara

Martinis Yamin, 2014. Desain Baru Pembelajaran Konstruktivistik, Jakarta,

Referensi Miftahul Huda, 2013. Model-model Pengajaran dan

Pembelajaran, Yogyakarta, Pustaka Pelajar

Mohammad Jauhar, 2011. Implementasi Paikem dari Behavioristik sampai

Kontruktivistik Sebuah Pengembangan Pembelajaran Berbasis CTL, Jakarta,

Prestasi Pustakaraya

Munif Chatib, 2011. Gurunya Manusia: Menjadikan Semua Anak Istimewa

Dan Semua Anak Juara, Bandung, PT Mizan Pustaka




DOI: https://doi.org/10.21831/jig%20cope.v21i2.20095

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Jurnal Ilmiah Guru (JIG) COPE oleh http://journal.uny.ac.id/index.php/cope disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

View My Stats

Indexed by:

Flag Counter