ACTIVE SHARING KNOWLEDGE UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN GURU-GURU MATEMATIKA SMA/SMK BINAAN MELALUI PENDAMPINGAN DI KULON PROGO

- Giyarsih, Pengawas Dinas Pendidikan Kab Kulon Progo, Indonesia

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan upaya pemecahan masalah yang
ditemukan dalam supervisi akademik terhadap guru-guru Matematika disekolah binaan, menjelaskan langkah-langkah pemecahan masalah yang ditempuh pengawas disekolah binaan, dan menunjukkan peningkatan kualitas pembelajaran guru-guru Matematika di sekolah Binaan.Penelitian ini dilaksanakan pada sekolah binaan dengan objek guru-guru Matematika SMA/SMK di Kabupaten Kulon Progo sejumlah sepuluh orang. Strategi peningkatan kualitas pelaksanaan pembelajaran Matematikaadalah melalui treatmen pendampingan pembelajaran Active Sharing Knowledge antara lain tahap perencanaan,tahap treatmen pembelajaran Active Sharing Knowledge,prosedur pembelajaran Active Sharing Knowledge, dan
pengelolaan kelas.Berdasar hasil pendampingan terhadap sepuluh orang guru matematika binaan, penulis menyimpulkan bahwa guru-guru Matematika di Kabupaten Kulon Progo ternyata masih sangat memerlukan pendampingan dari pengawas khususnya mengenai pelaksanaan proses pembelajaran inovatif, masih perlu adanya motivasi pengawas terhadap guru Matematika, metode Active Sharing Knowledge dapat mengoptimalkan keaktifan guru dan siswa dari awal hingga akhir pembelajaran, meningkatkan kualitas proses pembelajaran, aktivitas siswa, penguasaan konsep, dan keterampilan guru dalam proses pembelajaran. Adapun besaran peningkatan tersebut sebagai berikut ini. Kualitas pembelajaran guru-guru Matematika dengan Active Sharing Knowledge sebesar 5%.Besarnya peningkatan
keaktifan siswa mencapai 46%, sedangkan peningkatan penguasaan konsep
Matematika mencapai 14%. Diperoleh refleksi positif dari hasil pendampingan
pelaksanaan pembelajaran guru-guru Matematika dengan Active Sharing Knowledge sebesar 84% menyatakan setuju dan sangat setuju


Full Text:

PDF PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jig%20cope.v20i2.13047

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Jurnal Ilmiah Guru (JIG) COPE oleh http://journal.uny.ac.id/index.php/cope disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

View My Stats

Indexed by:

Flag Counter