Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Software Desain Grafis Berbasis Canva Kelas XI DKV di SMK Negeri 1 Godean
DOI:
https://doi.org/10.21831/jited.v3i2.2511Keywords:
media pembelajaran interaktif, software desain grafis, ADDIEAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengembangkan media pembelajaran interaktif software desain grafis untuk siswa kelas XI DKV di SMK Negeri 1 Godean. (2) Mengetahui tingkat kelayakan media pembelajaran initeraktif software desain grafis untuk siswa kelas XI DKV di SMK Negeri 1 Godean.
Jenis penelitian menggunakan Research and Development (R&D). Model pengembangan pada penelitian ini menggunakan model ADDIE yang terdiri dari lima tahapan, yaitu (1) Analysis, (2) Design, (3) Development, (4) Implementation, (4) Evaluation. Responden dari penelitian ini adalah siswa kelas XI DKV di SMK Negeri 1 Godean.
Hasil penelitian yang telah dilakukan dilakukan diketahui bahwa : (1) menghasilkan media pembelajaran interaktif software desain grafis berbasis Canva. (2) Hasil yang diperoleh dari pengujian oleh ahli materi adalah 75% dengan kategori layak, hasil penilaian oleh ahli media adalah 83,75% dengan kategori sangat layak, dan hasil yang diperoleh dari pengujian pengguna adalah 85,04% dengan kategori sangat layak. Berdasarkan pada sebagian besar tanggapan siswa dan hasil penilaian dari angket maka media pembelajaran interaktif ini sudah layak digunakan dan dibutuhkan siswa dalam pembelajaran desain grafis materi software desain grafis di SMK Negeri 1 Godean.
Downloads
References
[1] M. I. Alam, “Pengembangan media e-book pembuatan minyak Mandar pada mata pelajaran kewirausahaan kelas XI SMK Negeri 5 Majene,” 2023.
[2] R. Ariyani, N. Anisyah, dan D. Darni, “Penggunaan media pembelajaran berbasis blog bagi mahasiswa,” Jurnal Literasiologi, vol. 8, no. 2, pp. 556–620, 2022.
[3] H. Haryani, “Penerapan e-learning sebagai media pembelajaran jarak jauh untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran fiqih di MTs Negeri 5 Klaten,” Teaching: Jurnal Inovasi Keguruan dan Ilmu Pendidikan, vol. 1, no. 2, pp. 60–68, 2021.
[4] I. Ilmiawan dan A. Arif, “Pengembangan buku ajar sejarah berbasis situs sejarah Bima (studi kasus pada siswa kelas X MAN 2 Kota Bima),” JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan), vol. 2, no. 3, 2018.
[5] A. Putri, B. A. Arrasuli, dan R. P. Adelia, “Media pembelajaran audio visual berbasis Canva,” dalam Seminar Nasional Ilmu Pendidikan dan Multidisiplin, vol. 5, no. 1, 2022.
[6] A. Rachma, T. Iriani, dan S. S. Handoyo, “Penerapan model ADDIE dalam pengembangan media pembelajaran berbasis video simulasi mengajar keterampilan memberikan reinforcement,” Jurnal Pendidikan West Science, vol. 1, no. 8, pp. 506–516, 2023.
[7] Republik Indonesia, Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta, Indonesia, 2003.
[8] Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, Cetakan ke-2. Bandung, Indonesia: Alfabeta, 2020.
[9] S. Silvester, Y. D. Sadewo, dan M. L. Sumarni, “Pendampingan pembuatan media pembelajaran berbasis teknologi,” dalam Prosiding Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat, vol. 1, no. 1, pp. 947–955, Jan. 2022.
[10] L. U. Wulandari, T. J. Hanjani, dan A. Valen, “Pengembangan media pembelajaran teka-teki silang berbasis kebudayaan lokal pada pembelajaran tematik kelas IV SD Negeri 49 Lubuklinggau,” Silampari Sains and Education, vol. 1, no. 1, pp. 13–23, 2022.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Journal of Information Technology and Education (JITED)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
