PENGEMBANGAN MORAL ANAK DI LINGKUNGAN LOKALISASI PASAR KEMBANG TK PKK SOSROWIJAYAN YOGYAKARTA

Muhammad Syafe’i, , Indonesia
Rukiyati Rukiyati, , Indonesia

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengembangan moral anak TK PKK Sosrowijayan Yogyakarta dan mengungkapkan perkembangan moral anak TK PKK Sosrowijayan Yogyakarta. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini terdiri atas kepala sekolah, guru, dan anak didik TK PKK Sosrowijayan Yogyakarta. Data penelitian dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Data penelitian dianalisis menggunakan teknik analisis kualitatif secara interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan moral anak TK PKK Sosrowijayan mencakup aspek materi, pendidik, metode dan evaluasi. Materi yang dikembangkan di TK Sosrowijayan mengacu pada Permendiknas No. 58 Tahun 2009 tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini. Pendidik sudah dapat menjadi teladan bagi anak. Metode pengembangan moral menggunakan metode: pembiasaan, bercerita, keteladanan, dan bernyanyi. Evaluasi yang digunakan evaluasi proses menggunakan teknik observasi tanpa lembar observasi dan hanya mengandalkan ingatan guru.
Kata Kunci: pengembangan moral, lokalisasi, taman kanak-kanak.
THE MORAL DEVELOPMENT OF CHILDREN IN PASAR KEMBANG PROSTITUTION OF PKK KINDERGARTEN SOSROWIJAYAN YOGYAKARTA

Abstract: This study aims to: (1) reveals the moral development of children in kindergartens PKK Sosrowijayan Yogyakarta, and (2) reveals the moral development of children in kindergartens PKK Sosrowijayan Yogyakarta. The approach used in this study is qualitative. Subjects of this study consisted of principals, teachers, and students PKK kindergarten, Sosrowijayan, Yogyakarta, Indonesia. The research data was collected through interviews, observation and document analysis. Data were analyzed using qualitative analysis techniques interactively: data collection, data reduction, data presentation, and conclusion. The results showed that the moral development of TK PKK Sosrowijayan covers the material aspects, educators, methods and evaluation. The material was developed in kindergarten Sosrowijayan refers Permendiknas No 58 of 2009. Educators have can be a role model for students. Moral development method using the method: habituation, storytelling, modeling and singing. Evaluations are used in the evaluation process using observation without observation sheets teachers just rely on memory. Moral development of children in accordance with the stages of development of children aged 5-6 years.
Keywords: moral development, prostitution, kindergarten

Keywords


pengembangan moral, lokalisasi, taman kanak-kanak

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jpk.v7i1.15504

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Jurnal Pendidikan Karakter




Creative Commons License
Jurnal Pendidikan Karakter by Institute of Research and Community Service (LPPM - UNY) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at http://journal.uny.ac.id/index.php/jpka.

 

Jurnal Pendidikan Karakter Support by:

 

 

Jurnal Pendidikan Karakter indexed by:

          

 
  View My Stats

Flag Counter