Kerajaan Sekadau Sebagai Sumber Belajar Sejarah Dalam Materi Kerajaan Islam di Indonesia

Susi Susanti *,

Abstract


Penelitian ini bertujuan mengetahui perencanaan dan pelaksanaan guru sejarah dalam menyampaikan Kerajaan Sekadau sebagai sumber belajar sejarah dalam materi Kerajaan Islam di Indonesia pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Nanga Taman. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pengumpulan data melalui observasi langsung, komunikasi langsung dan dokumentasi. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive dan snowball sampling. Analisis data meliputi: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan: (1) Perencanaan telah dilakukan dengan baik, nampak pada kemampuan guru dalam mempersiapkan RPP dan Silabus serta pemanfaatan bahan pembelajaran buku sejarah Kerajaan Sekadau dan buku lain yang relevan. (2) Pelaksanaan telah berjalan baik, nampak dari respon siswa terhadap penggunaan model pembelajaran klasikal yang bertujuan mempermudah pemahaman dan menciptakan suasana pembelajaran yang kondusif; siswa aktif dalam pembelajaran; siswa diarahkan berpikir kronologis dan memilki pengetahuan masa lampau, siap menghadapi masa depan, dan melestarikan serta mewariskan peristiwa masa lampau yang bermakna bagi generasi seterusnya.

Kata Kunci: Kerajaan Sekadau, Sumber Belajar.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/socia.v12i1.5316

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



SOCIA is published by Faculty of Social Sciences, Yogyakarta State University in collaboration with HISPISI.

eISSN : 2549-9475    |     pISSN : 18295797

SOCIA is abstracting, indexing, and listing  in the following databases: 

                                


Suported by:

RJI Main logo


View My Stats