PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN BOLAVOLI PADA SISWA SEKOLAH DASAR KELAS ATAS

Mikkey Anggara Suganda, Universitas PGRI Lampung, Indonesia
Suharjana Suharjana, Program Studi Ilmu Keolahragaan, Program Pascasarjana, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran bolavoli pada siswa SD kelas atas yang layak digunakan. Model pembelajaran yang dikembangkan diharapkan untuk digunakan guru SD sebagai salah satu bentuk pembelajaran bolavoli yang baik dan efektif. Penelitian pengembangan ini dilakukan dengan mengadaptasi langkah-langkah penelitian pengembangan sebagai berikut: (1) pengumpulan informasi di lapangan, (2) melakukan analisis terhadap informasi yang telah dikumpulkan, (3) mengembangkan produk awal (draf model), (4) validasi ahli dan revisi, (5) uji coba lapangan skala kecil dan revisi, (6) uji coba lapangan skala besar dan revisi, dan (7) pembuatan produk final. Uji coba skala kecil dilakukan terhadap siswa kelas 4 dari SD Ngringin Depok Sleman yang berjumlah 36 siswa. Uji coba skala besar dilakukan terhadap siswa kelas 4 dan 5 dari SD Sarikarya Yogyakarta yang berjumlah 56 anak. Instrumen pengumpulan data yang digunakan yaitu; (1) pedoman wawancara, (2) skala nilai, (3) pedoman observasi model pembelajaran, (4) pedoman observasi keefektifan model pembelajaran. Teknik analisis data yang dilakukan yaitu analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini yaitu berupa buku panduan model pembelajaran bolavoli pada siswa sekolah dasar kelas atas, yang berisikan empat model pembelajaran, yaitu: (1) pembelajaran teknik dasar passing bawah, (2) pembelajaran teknik dasar passing atas, (3) pembelajaran teknik dasar servis bawah dan (4) pembelajaran teknik dasar servis atas. Dari hasil penilaian para ahli materi, dapat ditarik kesimpulan bahwa model pembelajaran bolavoli yang disusun sangat baik dan efektif, sehingga model pembelajaran layak digunakan untuk pembelajaran bolavoli pada siswa di kelas atas.

 

DEVELOPING VOLLEYBALL LEARNING MODELS FOR STUDENTS OF UPPER CLASS OF ELEMENTARY SCHOOLS

Abstract

This research is aimed at producing an adequate and feasible volleyball learning model for stu-dents of upper class of elementary school. This volleyball learning model is developed to help elementary teachers conducting excellent and effective volleyball learning. The research and development (R & D) was carried out by adapting the steps of research development procedure consisting of: (1) collecting information, (2) information analysis, (3) developing initial products (draft model), (4) expert validation and revision, (5) preliminary field test and revision, (6) main field test and revision, and (7) making the final product. The preliminary field test was conducted to 36 students of the fourth grade of Ngringin Elementary School Depok Sleman. The main field test was conducted to 56 students of the fourth and the fifth grade of Sarikarya Elementary School Yogyakarta. Data collection instru-ments used were (1) questionnaire guidelines, (2) rating scale, (3) observation learning model guidelines and (4) guidelines for observation effectiveness of learning model. The data were analyzed using quantitative and qualitative descriptive analyses. The result of this research is a guide book of volleyball learning model for students of upper class of elementary schools. The book contains four learning models namely: (1) basic techniques of forearm passing learning, (2) basic techniques of overhand passing learning, (3) basic forearm serve learning and (4) basic overhand serve learning. Based on some experts’ judgments, it can be concluded that the model of volleyball learning is very well orga-nized and effective. Therefore, the learning model is appropriate to be applied in volleyball learning towards students of upper class of elementary schools.

Keywords: develoving, volleyball learning models

Keywords


pengembangan; model pembelajaran bolavoli

Full Text:

PDF

References


Ali, Muhammad. (2008). Guru dalam proses belajar mengajar. Bandung: PT. Sinar Baru Algensindo

Borg, Walter R. & Gall. M. D. (1983). Educational research. (an introduction) 4th edition. New York & London: Longman.

Depdiknas. (2003). Undang-undang republik Indonesia tentang sistem pendidikan nasional. Jakarta: Cipta.

Hamalik, Oemar. (2006). Proses belajar mengajar. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Jumesam. (2010). Perkembangan model pembelajaran motorik untuk anak sekolah dasar. Tesis magister, tidak diterbitkan. Universitas Negeri Yogyakarta.

Nazir, Moh. (2011). Metode penelitian. Bogor: Ghalia Indonesia.

Riduwan. (2007). Skala pengukuran variabel-variabel penelitian. Bandung: Alfabeta.

Sanjaya, Wina, (2010). Strategi pembelajaran berorientasi standar proses pendidikan. Jakarta: PT. Kencana Prenanda Media Group.




DOI: https://doi.org/10.21831/jk.v1i2.2571

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)




Jurnal Keolahragaan is indexed by:

             


Creative Commons License
Jurnal Keolahragaan by http://journal.uny.ac.id/index.php/jolahraga/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

All rights reserved p-ISSN: 2339-0662 | e-ISSN: 2461-0259

View My Stats