Pengembangan model permainan sepak takraw sebagai pembelajaran pendidikan jasmani bagi anak SD kelas atas
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model permainan sepak takraw sebagai pembelajaran pendidikan jasmani bagi anak sekolah dasar kelas atas. Model permainan sepak takraw yang dikembangkan diharapkan dapat digunakan oleh guru penjasorkes sekolah dasar sebagai bentuk pembelajaran permainan bola kecil khususnya sepak takraw secara baik dan efektif pada anak kelas atas. Penelitian ini melalui 9 tahapan dengan mengadaptasi penelitian dan pengembangan pendidikan model Gall, Gall, dan Borg. Hasil penelitian berupa pengembangan model permainan sepak takraw terdiri atas 20 jenis permainan yang dikelompokkan menjadi lima kategori berdasarkan teknik dasar bermain yaitu sepakan, bertahan, servis, smash, dan game. Model permainan tersebut: (1) berdasarkan teknik sepakan: permainan bola apung, permainan bola jinak, permainan bola bumerang, permainan bolalik, dan permainan bolan; (2) berdasarkan teknik bertahan: permainan ombak bola, permainan bolarus, permainan bosi, permainan bolabola, dan permainan bona; (3) berdasarkan teknik servis: permainan bontung, permainan bolatong, permainan perang bola, permainan bolvis, dan permainan bovispo; (4) berdasarkan teknik smash: permainan bomes; dan (5) berdasarkan game: permainan mangdul, permainan bolnet, permainan bolnetri, dan permainan bola vokra. Model disusun dalam buku panduan berjudul “Panduan Bermain Sepak takraw: Pembelajaran Pendidikan Jasmani bagi Anak Sekolah Dasar Kelas Atas” dan DVD pengembangan model permainan sepak takraw.
Kata Kunci: model, permainan sepak takraw, pendidikan jasmani, sekolah dasar
Developing Sepak Takraw Game Models as a Physical Education Learning for the Upper Class Students of Elementary School
Abstract
The research aims at developing models of sepak takraw game in physical education teaching for upper class students of elementary school. The model of sepak takraw game which is developed can be used by the elementary teacher in teaching small ball game especially sepak takraw for upper class students effectively. This study was a research and development conducted in 9 steps by adapting educational research and development according to Gall, Gall, & Borg’s model. The result of the research is sepak takraw game models consists of 20 types of games that are grouped into five categories based on the basic playing techniques namely: kicking, defense, service, smash, and games. The game models are: (1) based on kicking techniques: bola apung game, bola jinak game, bola bumerang game, bolalik game, and bolan game; (2) based on defense techniques: ombak bola game, bolarus game, bosi game, bolabola game, and bona game; (3) based on service techniques: bontung game, bolatong game, perang bola game, bolvis game, and bovispo game; (4) based on the smash techniques: bomes game; and (5) based on the game: mangdul game, bolnet game, bolnetri game, and bola vokra game. The model developed is in the form of a guidance book entitled “Panduan Bermain Sepak Takraw: Pembelajaran Pendidikan Jasmani bagi Anak Sekolah Dasar Kelas Atas” and DVD entitled developing sepak takraw game model
Keywords: model, sepak takraw game, physical education, elementary school
Keywords
Full Text:
FULLTEXT PDFReferences
Ali, N., Hanif, S., & Jamalong, A. (2003). Panduan bermain sepak takraw pemula (usia dini). Jakarta: Depdiknas.
Arikunto, S. (2010). Prosedur penelitian: Suatu pendekatan praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Azwar, S. (2003). Penyusunan skala psikologi. Yogyakarta : Pustaka Pelajar . http://doi.org/2003
BSNP. (2009). Standar kompetensi dan kompetensi dasar sekolah dasar/madrasah ibtidaiyah mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Jakarta: Depdiknas.
Gall, M. D., Gall, J. P., & Borg, W. R. (2007). Educational research : An introduction. Pearson/Allyn & Bacon.
Lumintuarso, R. (2013). Pembinaan multilateral bagi atlet pemula (Pedoman latihan dasar bagi atlet muda berbakat). Yogyakarta: UNY Pres.
Moleong, L. J. (2010). Metodologi penelitian kualitatif (Ed. Rev.). Bandung: PT Remaja Rosdakarya. http://doi.org/2010
Singleton, E. (2010). More than “Just a Game”: History, pedagogy, and games in physical education. Physical & Health Education Journal, 76(2), 22–27.
Sugiyono. (2010). Metode penelitian pendidikan: Pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Yusup, U., Prawirasaputra, H., Sudrajat, & Usli, L. (2001). Pembelajaran permainan sepak takraw: Pendekatan keterampilan taktis di SMU. Bandung: Mitra Pustaka.
DOI: https://doi.org/10.21831/jk.v5i1.12804
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 Jurnal Keolahragaan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Keolahragaan is indexed by:
Jurnal Keolahragaan by http://journal.uny.ac.id/index.php/jolahraga/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
All rights reserved p-ISSN: 2339-0662 | e-ISSN: 2461-0259