Needs Assessment Pelatihan Pengembangan SDM Pendukung Pariwisata Kabupaten Bantul

Y.M.V Mudayen, USD Yogyakaerta, Indonesia
Alex Kahu Lantum, USD Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kebutuhan pengembangan sumber daya manusia pendukung kelompok sadar wisata (POKDARWIS) Kwaru Asri dan Pandansimo, Desa Poncosari, Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantul terhadap pelatihan pengembangan SDM Pendukung Pariwisata Kabupaten Bantul. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif (descriptive research). Sampel yang akan diambil sebanyak 51 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sampling jenuh. Pengumpulan data menggunakan angket, Wawancara dan observasi. Untuk analisis data menggunakan analisis deskriptif dan Pedoman Acuan Patokan Tipe II.
Dekripsi data menujukkan bahwa sebagian besar responden Sangat Membutuhkan Pelatihan Kepariwisataan (82,35%), secara spefisik tentang daya tarik wisata (94%); atraksi wisata (78%); dan sapta pesona (84%). Sebagian besar responden Sangat Membutuhkan Pelatihan Bahasa Asing (76,47%), dalam arti spesifik Bahasa Inggris untuk percakapan dengan turis (92%). Sebagian besar responden Sangat Membutuhkan Pelatihan Sadar Budaya Wisata (92,16%), secara spesifik tentang Peninggalan Sejarah (54%); Budaya Wisata Makanan Khas Yogya (74%); dan Budaya Wisata Kelautan (68%). Sebagian besar responden Sangat Membutuhkan Pelatihan Pengolahan Hasil Laut (96,08%), secara spesifik tentang presto ikan (76%); pengeringan ikan secara praktis (70%); pembuatan abon ikan (72%); cara membuat ikan asin secara praktis (66%); dan cara memasak ikan secara modern (74%). Sebagian besar responden Sangat Membutuhkan Pelatihan Praktik Perkoperasian (80,39%), secara spesifik tentang: Koperasi Konsumsi (54%); Koperasi Simpan Pinjam (84%); dan Koperasi Unit Desa (56%). Sebagian besar responden Sangat Membutuhkan Pelatihan Pengembangan Potensi Kewirausahaan (86,27%), secara spesifik tentang: sikap mental wirausaha (80%); dan cara membuka usaha baru (88%).

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/jep.v5i1.600

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 Citation & Indexing:

 

 Creative Commons License

This site is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International