PERS DAN PENYEBARAN BENIH NASIONALISME: FILANTROPI PENGUSAHA ROKOK KRETEK KUDUS UNTUK PERS BUMIPUTERA MASA KOLONIAL

Authors

  • Edy Supratno Program Studi Sejarah dan Kebudayaan Islam, Sekolah Tinggi Agama Islam, Syekh Jangkung

DOI:

https://doi.org/10.21831/mozaik.v14i1.58483

Abstract

Abstrak

Selain melalui berbagai buku bacaan yang diperoleh di dunia pendidikan, isu kebangsaan yang diusung kelompok nasionalis pada awal abad ke-20 juga banyak tersebar melalui pers atau media massa. Di saat yang sama, mengelola media massa membutuhkan modal yang kuat demi keberlangsungan operasional sebuah penerbitan. Industri rokok kretek di Kudus menjadi salah satu yang fenomenal di Hindia Belanda karena pada masa itu pengusaha Bumiputera berhasil mencapai posisi tertentu. Dari hasil usaha rokok kretek mereka menjadi kaya raya dan menyandang status social baru, salah satunya adalah Nitisemito. Penelitian ini menggunakan metode sejarah yang sebagian di antaranya menggunakan sumber koran yang terbit pada masanya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana sumbangsih perusahaan rokok kretek Kudus dalam menghidupi media massa yang dikelola oleh Bumiputera pada masa-masa perkembangan nasionalisme di Indonesia. 

Kata kunci: Nasionalisme, Filantropi, Pers, Kretek, Kudus.

Downloads

Published

2023-07-26

How to Cite

Supratno, E. (2023). PERS DAN PENYEBARAN BENIH NASIONALISME: FILANTROPI PENGUSAHA ROKOK KRETEK KUDUS UNTUK PERS BUMIPUTERA MASA KOLONIAL. MOZAIK Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Dan Humaniora, 14(1). https://doi.org/10.21831/mozaik.v14i1.58483

Issue

Section

Articles