PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL KEPALA SEKOLAH, PELAKSANAAN MBS, DAN PELAKSANAAN TU TERHADAP KUALITAS PENDIDIKAN SD/MI DEPOK SLEMAN

Wahyudi Wahyudi, SDN Condongcatur
Heri Retnawati, Universitas Negeri Yogyakarta

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan transformasional kepala sekolah, pelaksanaan Manajemen Berbasis Sekolah, pelaksanaan tugas tata usaha sekolah secara bersama-sama maupun parsial terhadap kualitas  pendidikan SD/MI di Kecamatan Depok  Kabupaten Sleman. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Populasi penelitian adalah seluruh SD/MI baik negeri maupun swasta di Kecamatan Depok  Kabupaten Sleman. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan angket kuesioner  para guru dan petugas tata usaha sekolah  pada SD/MI di kecamatan Depok. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi berganda dengan taraf signifikansi 0,05. Pengujian dalam penelitian ini menggunakan bantuan program SPSS versi 16. Dari hasil analisis regresi berganda ditemukan pengaruh yang signifikan  penerapan kepemimpinan transformasional kepala sekolah, manajemen berbasis sekolah dan pelaksanaan tugas tata usaha sekolah secara bersama-sama terhadap kualitas pendidikan dengan persamaan (Ŷ=0,174X1+0,334X2+0,477X3) dan besarnya pengaruh 56,8%; F(3,39)=19,382; p<0,05. Selanjutnya ditinjau dari koefisien beta ditemukan pengaruh yang tidak signifikan dari kepemimpinan transformasional kepala sekolah terhadap kualitas pendidikan dengan persamaan Ŷ=0,174X1;p>0,05, pengaruh penerapan manajemen berbasis sekolah terhadap kualitas pendidikan tidak signifikan dengan persamaan Ŷ=0,334X2;p>0,05, sedangkan pelaksanaan tugas tata usaha berpengaruh secara signifikan dengan persamaan Ŷ=0,477X3;p<0,05 terhadap kualitas pendidikan SD/MI di kecamatan Depok kabupaten Sleman. Kepemimpinan transformasional kepala sekolah dan penerapan manajemen berbasis sekolah tidak memiliki hubungan yang signifikan kemungkinan disebabkan beberapa responden  outlier, data pokok atau tanggapan dari peserta penelitian yang tampaknya berada di luar jangkauan sebagian besar data.

Kata kunci: kepemimpinan transformasional kepala sekolah, manajemen berbasis sekolah, tugas tata usaha,  kualitas pendidikan


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/amp.v2i2.2452

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2014 Jurnal Akuntabilitas Manajemen Pendidikan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Our journal indexed by:



ISSN 2461-0550 (online) || ISSN 2337-7895 (print)

 

RJI Main logo

Creative Commons LicenseJurnal Akuntabilitas Manajemen Pendidikan by http://journal.uny.ac.id/index.php/jamp is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats