KEGUNAAN REHABILITASI DAN TERAPI DALAM CEDERA OLAHRAGA
Abstract
Cedera olahraga yang terjadi sangat bermacam-macam pada lokasi tubuh manusia, mulai dari tingkat paling ringan yaitu berupa nyeri, keluhan lelah, dan lesu berkepanjangan. Yang paling berat berupa hilangnya fungsi gerak karena cedera otot atau patah tulang. Jika kondisi itu tidak ditangani dengan tepat, tentu dapat mengganggu aktivitas kehidupan dan kesehatan secara umum.
Terapi sangat membantu sebagai upaya penyembuhan cedera olahraga dan bukan pengobatan cedera olahraga, karena dalam pelaksanaannya terapi dalam rehabilitasi tidak menggunakan obat-obatan, namun melalui latihan dan pemanfaatan alam sebagai sarana penyembuhan dalam penanganan cedera olahraga.
Kegunaan rehabilitasi dan terapi dalam cedera olahraga sangat bermanfaat bagi individu atlet yang membutuhkan layanan khusus. Ditinjau dari segi medis hal ini mempunyai fungsi sebagai pencegahan, peningkatan, penyembuhann, dan pemuliahan. Seorang olahragawan yang mengalami cedera setelah melakukan aktivitas dapat kembali melakukan aktivitas olahraga tanpa mengalami rasa nyeri maupun lelah setelah mendapatkan layanan rehabilitasi dan terapi.
Kata-kata kunci: cedera olahraga, terapi, rehabilitasi
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/medikora.v0i1.4701
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c)
Indexed by:
In Collaboration with: