HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS FISIK DAN POLA HIDUP SEHAT DENGAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI PESERTA EKSTRAKURIKULER OLAHRAGA DI SMP NEGERI 2 MLATI

Farida Mulyaningsih, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Agus Sumhendartin Suryobroto, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Nugraheni Cahya Pertiwi, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
AM Bandi Utama, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui hubungan antara aktivitas fisik dengan kebugaran jasmani, (2) mengetahui hubungan antara pola hidup sehat dengan kebugaran jasmani, dan (3) mengetahui hubungan antara aktivitas fisik dan pola hidup sehat dengan tingkat kebugaran jasmani peserta ekstrakurikuler olahraga di SMP Negeri 2 Mlati. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Metode yang digunakan adalah survei. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 68 peserta ekstrakurikuler olahraga di SMP Negeri 2 Mlati. Teknik sampling menggunakan purposive sampling, yang memenuhi berjumlah 35 peserta ekstrakurikuler. Instrumen yang digunakan untuk mengukur aktivitas fisik yaitu kuesioner, pola hidup sehat diukur menggunakan instrumen angket. Instrumen untuk mengukur kebugaran jasmani yaitu TKJI untuk usia 13-15 tahun. Analisis data menggunakan uji korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) ada hubungan yang signifikan antara variabel aktivitas fisik dengan kebugaran jasmani, nilai signifikansi sebesar 0,029 < 0,05; (2) ada hubungan yang signifikansi antara variabel pola hidup sehat dengan kebugaran jasmani, nilai signifikansi sebesar 0,011 < 0,05; dan (3) ada hubungan yang signifikansi antara aktivitas fisik dan pola hidup sehat dengan tingkat kebugaran jasmani peserta ekstrakurikuler olahraga di SMP Negeri 2 Mlati dengan rx1.x2.y = 0,467 < r(0,05)(35)= 0,333 dan nilai signifikansi p 0,019 < 0,05.

Keywords


Aktivitas Fisik, Pola Hidup Sehat, Kebugaran Jasmani

Full Text:

PDF

References


Alamsyah, D. A. N., Hestiningsih, R., Saraswati, L. D. (2017). Faktor- faktor yang berhubungan dengan kebugaran jasmani pada remaja siswa kelas IX SMK Negeri 11 Semarang. Jurnal Kesehatan Masyarakat (Undip), 5(3), 77-86

Aryani, N.L & Masluhiya, S.M. (2017). Keterkaitan aktivitas fisik dengan indeks massa tubuh (IMT) siswa SD Kota Malang. Jurnal Care: Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan Volume 5, Nomor 3. https://doi.org/10.33366/cr.v5i3.71 2.

Budiwanto, S. (2012). Metodologi latihan olahraga (1st ed.)

Erwinanto, D. (2017). Hubungan antara tingkat aktivitas fisik dengan kebugaran jasmani siswa kelas x tahun ajaran 2016/2017 di SMK Muhammadiyah 1 Wates Kabupaten Kulon Progo DIY. (Skripsi Sarjana, Universitas Negeri Yogyakarta) Diakses dari https://eprints.uny.ac.id/.

Depdiknas. (2010). Tes Kesegaran Jasmani Indonesia. Jakarta: Depdiknas.

Kementrian RI. (2018). Hasil Utama RISKESDAS 2018. Indonesia: Balitbangkes Kementerian Kesehatan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.

Rahmawati, E. (2016). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. Yogyakarta: Nuha Medika.

Singh, Y., & Bhatti, G. K. (2020). Effect of physical exercise training to improve physical fitness in overweight middle-aged women. International Journal of Scientific Research, 9(1), 6-9.

Sridadi & Sudarna. (2011). Pengaruh circuit training terhadap tingkat kesegaran jasmani siswa putra kelas IV dan V Sekolah Dasar Negeri Caturtunggal 3. Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, Volume 8, Nomor2.

Slamet & Edy, S.M. (2010). Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan SD Kelas VI. Sidoarjo: CV. Adiperkasa.

Suharjana, F. (2012). Kebugaran kardiorespirasi dan indek massa tubuh mahasiswa KKN-PPL PGSD Penjas FIK UNY Kampus Wates Tahun 2012. Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, Volume 9, Nomor 2.

WHO, W. H. O. (2020). Physical activity. World Health Organization: WHO. Diakses 5 Januari 2023. https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/physical- activity




DOI: https://doi.org/10.21831/majora.v29i1.64506

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 MAJORA: Majalah Ilmiah Olahraga

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

 

Creative Commons License
MAJORA: Majalah Ilmiah Olahraga is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.



View My Stats