DISORDER PRAGMATIK ANAK TUNA RUNGU DALAM INTERAKSI PEMBELAJARAN DI KELAS

Abdul Syukur Ibrahim, Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang
Suko Winarsih, Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang

Abstract


Penelitian ini bertujuan mengungkapkan disorder pragmatik anak tuna rungu dalam interaksi pembelajaran di kelas, meliputi (1) wujud tutur anak tuna rungu, (2) kendala tutur anak tuna rungu, dan (3) intervensi guru terhadap disorder pragmatik anak tuna rungu. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif kualitatif. Data penelitian ini berupa data deskriptif dan data reflektif. Hasil penelitian sebagai berikut. Pertama, wujud tutur anak tuna rungu meliputi tindak ilokusi, fungsi tutur, dan strategi bertutur. Kedua, kendala tutur anak tuna rungu terutama terjadi pada bentuk tutur sehingga ujaran mereka sering terdengar tidak jelas. Ketiga, guru melakukan intervensi terhadap tindak tutur, fungsi tutur, dan strategi bertutur anak tuna rungu dalam interaksi pembelajaran di kelas.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/ltr.v11i2.1058

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




______________________

 

                               

 

__________________________________________________________________________________________________

 

Litera Journal is published by the Faculty of Languages, Arts, and Culture Universitas Negeri Yogyakarta in collaboration with Himpunan Sarjana Kesusasteraan Indonesia (HISKI)

 

RJI Main logo

 

      

The International Journal of Linguistic, Literature, and Its Teaching at http://http://journal.uny.ac.id/index.php/litera/ is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

 __________________________________________________________________________________________________ 

 

Flag Counter