Efektivitas metode pembelajaran quiz team pada matakuliah logika komputer ditinjau dari motivasi belajar mahasiswa
Herminarto Sofyan, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) perbedaan hasil belajar mahasiswa pada matakuliah Logika Komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dengan kelas yang menggunakan metode konvensional, (2) perbedaan hasil belajar mahasiswa pada matakuliah Logika Komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dengan kelas yang menggunakan metode konvensional ditinjau dari motivasi belajar, (3) interaksi antara metode pembelajaran dan motivasi belajar dalam pengaruhnya terhadap hasil belajar. Jenis penelitian adalah eksperimen semu (quasi-experimental research). Desain penelitian yang digunakan Nonequivalent Comparison-group Desig. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 2 kelas yang dipilih dari 6 kelas secara acak untuk dijadikan kelas kontrol dan kelas eksperimen. Pengumpulan data menggunakan angket motivasi dan tes hasil belajar. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis Anava Dua Jalur. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat perbedaan hasil belajar mahasiswa pada matakuliah Logika Komputer dengan kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team antara kelas yang menggunakan metode konvensional (F ratio (14,788) > F tabel (3,99)), (2) terdapat perbedaan hasil belajar mahasiswa terhadap matakuliah Logika Komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dengan kelas yang menggunakan metode konvensional ditinjau dari motivasi belajar (kelompok motivasi tinggi harga p value = (0,042 < 0,05) kelompok motivasi rendah harga p value = 0,032 < 0,05)) , dan (3) tidak terdapat interaksi antara metode pembelajaran dan motivasi belajar dalam pengaruhnya terhadap hasil belajar (F ratio (0,450) < F tabel (3,99)).
EFFECTIVENESS QUIZ TEAM LEARNING METHODE AGAINTS COMPUTER LOGIC COURSE JUDGING FROM THE STUDENT LEARNING MOTIVATION
Abstract
The study aimed to find out: (1) differences in student learning outcomes at the course Logic Computer between the classroom teaching methods and classroom quiz team using conventional methods, (2) differences in student learning outcomes at the course between the Computer Logic class that uses learning methods quiz team as well as the class that uses the conventional method in terms of motivation to learn, (3) the interaction between learning method and motivation in their influence on learning outcomes. This study was a quasi-experimental study (quasi-experimental research). Experimental design used in this study using Nonequivalent Comparison-group Design. The sample in this study amounted to 2 randomly selected classes from 6 classes to serve as the control and the experimental class. Data analysis technique used in this study using Anava two ways analysis The results indicate that: (1) there is a difference in student learning outcomes at the course Logic Computers in classroom teaching methods and classroom quiz team using the conventional method (F ratio (14,788) > F tabel (3,99)) , (2) there are differences in student learning outcomes in the course of Computer Logic class that uses learning methods quiz team and a class that uses the conventional method in terms of motivation to learn (high motivation team p value = (0,042 < 0,05) low motivation team p value = 0,032 < 0,05)), and (3) there is no interaction between method of learning and motivation to learn in their influence on learning outcomes (F ratio (0,450) < F tabel (3,99))
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Brophy, J. (2010). Motivating Students to Learn (3rd ed.). New York: Routledge.
Dimyati, & Mudjiono. (2006). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Elliot. (2000). Educational Psychology Effective Teaching, Effective Learning. New York: Mc. Graw Hill.
Gagne, R., & Briggs, L. J. (1978). Principles of Instructional Design. Chicago: Holt, Rinenart and Winston.
Gulo, W. (2004). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Grasindo.
Hamzah B. Uno. (2008). Teori Motivasi dan Pengukurannya. Jakarta: Bumi Aksara.
Sofyan, H. (2002). Pengaruh Strategi Pembelajaran dan Gaya Berpikir Siswa terhadap Hasil Belajar Motor Otomotif. Disertasi. Jakarta: Universitas Negeri Jakarta.
Jex, S. M. (2002). Organizational Psychology: A Scientist-Practitioner Approach. New York: John Wiley & Sons.
Long, C., Ming, Z., & Chen, L. (2013). "The Study of Student Motivation on English Learning in Junior Middle School." Canadian Center of Science and Education, 6, 136-145.
Machmudah, U. (2008). Active Learning Dalam Pembelajaran Bahasa Arab. UIN-Malang Press.
Michael, J. (2006). "Where’s the Evidence that Active Learning Works?" Advances in Physiology Education, 30, 159-167. Diambil pada tanggal 7 Juli 2014 dari http://advan.physiology.org/content/30/4/159.full.pdf+html.
Nitko, A. J., & Brookhart, S. M. (2007). Educational Assessment of Students (5th ed.). Upper Saddle River, NJ: Pearson Educational.
Sagala, S. (2007). Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: CV. Alfabeta.
Silberman. (1996). 101 Strategies To Teach Any Subject. Massachusetts: A Simon & Schuster Company.
Silberman, M. L. (2006). Active Learning 101 Cara Belajar Siswa Aktif. Bandung: Nusa Media.
Suherman, E. dkk. (2003). Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer. Jakarta: Universitas Pendidikan Indonesia.
Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.
Sanjaya, W. (2010). Kurikulum dan Pembelajaran: Teori dan Praktik Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Zaini, H. (2008). Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: Pustaka Insan Madani.
DOI: https://doi.org/10.21831/jpv.v5i2.6424
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Our journal indexed by: