PENGELOLAAN PROGRAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN ALTERNATIF KOMUNITAS BELAJAR QARYAH THAYYIBAH DI SALATIGA JAWA TENGAH
Sodiq Aziz Kuntoro, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Abstract
Penelitian ini bertujuan mengungkapkan persepsi tentang pelaksanaan program pendidikan alternatif melalui pembelajaran di Komunitas Belajar Qaryah Thayyibah (KBQT) berkaitan dengan: (1) Filsafat pendidikan, (2) Pengelolaan pembelajaran, (3) Hasil pembelajaran, (4). Faktor pendukung dan penghambat.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologi interpretitif. Subyek penelitian adalah pendiri, pendamping dan warga belajar. Pengumpulan data dilakukan dengan: (1) riset kepustakaan, (2) teknik dokumentasi, (3) riset lapangan. Metode analisis data dilakukan dengan cara: (a) reduksi data, (b) penyajian data, (c) penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa: (1) Filosofi pendidikan menggunakan konsep Paulo Friere dengan pembelajaran kontruktivisme maupum rekontruktivisme, (2) Pengelolaan program pembelajaran berkaitan: (a) perencanaan yang dilakukan oleh, untuk dan bagi komunitas; (b) pelaksanaan pembelajaran dilakukan secara fleksibel; (c) evaluasi dilakukan dengan melaporkan catatan kegiatan belajar, (3) Hasil pembelajaran diwujudkan dalam bentuk karya, (4) Faktor pendukungnya adalah teman komunitas, dan faktor penghambatnya adalah kurang memahami konsep pembelajaran serta kurangnya pendampingan yang efektif.
Kata Kunci: pendidikan alternatif, komunitas belajar
MANAGEMENT LEARNING PROGRAM ALTERNATIVE EDUCATION COMMUNITY LEARNING QARYAH THAYYIBAH IN SALATIGA CENTRAL JAVA
Abstract
This study aims to reveal the perception of an alternative education program through the implementation of learning in Community Learning Qaryah Thayyibah (QTLC) relating to: (1) Philosophy of education, (2) learning management, (3) learning outcome, (4). Enabling and inhibiting factors .This study used a qualitative approach interpretitif phenomenology. Subjects were founders, mentors and learners. Data collected by: (1) the research literature, (2) technical documentation, (3) research field. Methods of data analysis done by: (a) data reduction, (b) the presentation of the data, (c) drawing conclusions. The research results revealed that: (1) educational philosophy using the concept of Paulo Friere with constructivism learning, (2) Management related learning program: (a) planning done by, to and for the community, (b) the implementation of flexible learning is done; (c) evaluation is done by reporting record learning activities, (3) learning outcomes manifested in the form of work, (4) is a factor supporting community friends, and inhibiting factor is the lack of understanding of the concept of learning as well as the lack of effective mentoring
Keywords: alternative education, community learningKeywords
Full Text:
PDFReferences
Dwiningrum, Siti Irine Astuti. (2011). Desentralisasi dan partisipasi masyarakat dalam pendidikan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Friere, P. (2000). Pendidikan kaum tertindas. (Terjemahan Otomo Dananjaya, dkk). Jakarta: LP3ES. (Buku asli diterbitkan tahun 1972).
Hasbullah. (1999). Dasar-dasar ilmu pendidikan. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Isjoni. (2012). Memajukan bangsa dengan pendidikan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Kamil, Mustofa. (2009). Pendidikan nonformal. Bandung: Alfabeta.
Kompas. (2007). Kurikulum yang mencerdaskan visi 2030 dan pendidikan alternatif. Jakarta: PT Kompas Media Nusantara
Mohammad, Ali. (2009). Pendidikan untuk pembangunan nasional. Bandung: PT Imperial Bhakti Utama
Prasojo, Lantip D. (2012). Finansial recources sebagai faktor penentu dalam implementasi kebijakan pendidikan. Jurnal Internasinal.
Rifai, Mohamad. (2011). Politik pendidikan nasional. Yogyakarta: Ar-ruzz Media
Rogers, A. (2005). Non-formal education: flexible schoolong or participatory education. New York: Kluwer Academic Publishers
Shaleh, Ahmad Nazili. (2011). Pendidikan dan masyarakat. (Terjamahan Syamsuddin Asyrofi). Yogyakarta: Sabda Media. (Judul Buku Asli Al Tarbiyyah wal Mujtama’).
Sudjana, Djuju.(2000). Manajemen program pendidikan: untuk pendidikan luar sekolah dan pengembangan sumberdaya manusia. Bandung: Falah Production
Sudjana, Djuju.(2001). Pendidikan luar sekolah, wawasan, sejarah perkembangan, falsafah, teori pendukung, asas. Bandung: Falah Production
Suharto, Edi. (2010). Membangun masyarakat memberdayakan rakyat. Bandung: PT Rafika Aditama.
Zamroni. (2000). Paradigma pendidikan masa depan. Yogyakarta: Bigraf Publising
DOI: https://doi.org/10.21831/jppm.v1i1.2356
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c)
JPPM (Jurnal Pendidikan dan Pemberdayaan Masyarakat) indexed by:
JPPM (Jurnal Pendidikan dan Pemberdayaan Masyarakat) by http://journal.uny.ac.id/index.php/jppm/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.