PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMA NEGERI 1 CIAMIS

Pujiyanti Pujiyanti, Alumni Prodi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Isroah Isroah, Staf Pengajar Jurusan P. Akuntansi Fakultas Ekononi Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Guru, (2) Pengaruh Disiplin Kerja terhadap Kinerja Guru, dan (3) Pengaruh Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja secara bersama-sama terhadap Kinerja Guru. Subjek penelitian ini yakni guru SMA Negeri 1 Ciamis berjumlah 62 orang. Pengumpulan data dengan metode kuesioner untuk meneliti Motivasi Kerja, Disiplin Kerja, dan Kinerja Guru. Uji validitas menggunakan analisis faktor, dan uji reliabilitas menggunakan rumus cronbach alpha.Uji prasayarat analisis yakni uji linearitas, uji miltikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana untuk hipotesis pertama dan kedua, analisis regresi ganda untuk hipotesis ketiga. Hasil penelitian ini: (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Guru yang ditunjukkan dengan nilai rx1y= 0,675, r2 sebesar 0,456, thitung > ttabel yaitu: 7,085 > 1,671; (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Guru yang ditunjukan dengan nilai rx2y = 0,892, r2 sebesar 0,795 thitung > ttabel yaitu: 15,268 > 1,671 dengan; 3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja secara bersama-sama terhadap Kinerja Guru yang ditunjukkan dengan Ry(1,2) = 0,938, R2 sebesar 0,880, dan Fhitung > Ftabel yaitu: 216,172 > 3,51.Kata Kunci: Motivasi Kerja, Disiplin Kerja, dan Kinerja Guru.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.