PEMBINAAN KERAJINAN GERABAH DI SLTP 4 DAN KERAJINAN GIP DI SLTP 15 YOGYAKARTA
DOI:
https://doi.org/10.21831/ino.v3i1.5140Abstract
Pembinaan keterampilan kerajinan di SLTP 4 dan SLTP 15 bertujuan untuk meningkatkan apresiasi kerja dan hasil pekerjaan kerajinan kepada para siswa dan guru. Penanaman apresiasi dan nilai estetika kepada guru dan siswa melalui kegiatan membuat kerajinan gerabah dan gip dengan teknik cetak. Pembinaan kerajinan menunjang dan memberikan pengayaan terhadap program keterampilan yang diselenggarakan sekolah sesuai kurikulum yang berlaku. Mengenalkan teknik cetak produksi, finishing yang artistik pada gerabah dan gip untuk hiasan meja, hiasan gantung, dan gantungan kunci. Memberikan wawasan kepada guru untuk mengembangkan pola dan strategi pembelajaran kerajinan secara progresif dan inovatif.Metode pembinaan keterampilan kerajinan yang digunakan adalah ceramah, demontrasi,
dan penugasan kepada siswa dan guru pembimbing. Metode ceramah untuk menyampaikan informasi perkembangan kerajinan dewasa ini dan memberikan motivasi dan keyakinan kepada guru dan siswa tentang pekerjaan kerajinan yang benar dan baik yang memiliki prospek ke depan. Metode demontrasi untuk memvisualisasikan proses pembentukan model, cetakan, dan kerajinan yang akan dibuat di depan para siswa dan guru untuk menjawab pertanyaan bagaimana membuat kerajinan. Metode pemberian tugas disampaikan tim pembina. Para peserta juga diberi tugas bebas sesuai kreasinya untuk mengembangkan kreatifitas dan apresiasinya serta mengurangi kejenuhan.
Hasil pembinaan kerajinan di SLTP 4 dan SLTP 15 ini telah menghasilkan sejumlah karya kerajinan yang siap pamer dan jual. Produk tersebut meliputi bentuk punokawan (semar, gareng, petruk, dan bagong) dari bahan gip, hiasan dinding bentuk saras, josua, bulbul, gantungan kunci bentuk topeng, dan bulus, serta kreasi siswa yang lain dari bahan tanah liat. Semua jenis prod uk ini difinishing dengan warna dari bahan cat tembok dan warna sandy serta dilapis akhir dengan melamine untuk pelindung dan pengawet warna. Dari hasil binaan ini ditemukan motivasi baru, produk baru, dan semangat baru untuk terus dilanjutkan dan dikembangkan pada program berikutnya dengan materi yang sama atau berbeda untuk menunjang kurikulum program sekolah yang menyelengarakan keterampilan dan apresiasi
siswa.
Kata Kunci : Kerajinan gip dan gerabah
Downloads
How to Cite
[1]
Martono, M. 2015. PEMBINAAN KERAJINAN GERABAH DI SLTP 4 DAN KERAJINAN GIP DI SLTP 15 YOGYAKARTA. INOTEKS: Jurnal Inovasi Ilmu Pengetahuan,Teknologi, dan Seni. 3, 1 (Aug. 2015). DOI:https://doi.org/10.21831/ino.v3i1.5140.
Issue
Section
Articles
License
- Authors certify that the work reported here has not been published before and contains no materials the publication of which would violate any copyright or other personal or proprietary right of any person or entity.
- Authors transfer or license the copyright of publishing to Jurnal Civics: Media Kajian Kewarganegaraan to publish the article in any media format, to share, to disseminate, to index, and to maximize the impact of the article in any databases.
- Authors hereby agree to transfer a copyright for publishing to Jurnal Civics: Media Kajian Kewarganegaraanas a Publisher of the manuscript.
- Authors reserve the following:
- all proprietary rights other than copyright such as patent rights;
- the right to use all or part of this article in future works of our own such as in books and lectures;
- use for presentation in a meeting or conference and distributing copies to attendees;
- use for internal training by author's company;
- distribution to colleagues for their research use;
- use in a subsequent compilation of the author's works;
- inclusion in a thesis or dissertation;
- reuse of portions or extracts from the article in other works (with full acknowledgement of final article);
- preparation of derivative works (other than commercial purposes) (with full acknowledgement of final article); and
- voluntary posting on open web sites operated by author or author's institution for scholarly purposes, but it should follow the open access license of Creative Common CC BY-NC-SA License.