KERANCUAN FONO-ORTOGRAFIS DAN OTO-FONOLOGIS PADA BAHASA JAWA RAGAM LISAN DAN TULIS DALAM BERITA BAHASA JAWA DI JOGJA TV

Zuly - Qurniawati,
Endang Nurhayati, , Indonesia

Abstract


Bahasa Jawa dalam tayangan berita Pawartos Ngayogyakarto belum cukup
sempurna karena masih ditemukan kesalahan atau kerancuan fono-ortografis dan otofonologis
dalam pemakaiannya. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan
kerancuan fono-ortografis dan oto-fonologis pada Bahasa Jawa ragam lisan dan tulis
dalam berita Bahasa Jawa di Jogja TV. (2) mengetahui penyebab kerancuan fono-ortografis
dan oto-fonologis pada Bahasa Jawa ragam lisan dan tulis dalam berita Bahasa Jawa di
Jogja TV. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan linguistik yang dalam
pelaksanaannya menerapkan metode penelitian linguistik. Penelitian ini mengambil data
dari lapangan dan kepustaka-an. Data utama penelitian ini adalah data lisan, berupa tuturan
dalam siaran berita Jogja TV serta wa-wancara dengan pembaca berita dan juga naskah
yang dibaca oleh pembaca berita. Sampel penelitian ini adalah tuturan dalam siaran berita
Pawartos Ngayogyakarta yang disiarkan di Jogja TV selama satu bulan di bulan Januari
2011. Teknik pengumpulan data yang digunakan ada empat teknik, yaitu teknik rekam,
teknik catat, teknik simak dan teknik cakap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesalahan
fono-ortografis yang terjadi diantaranya pada fonem vokal /I/,/i/,/e/,/a/,/Ý/,/o/,/u/, dan
konsonan /dh/,/d/,/t/, /th/. Adapun kesalahan dari segi oto-fonologis yang terjadi adalah pada
fonem vokal /I/, /i/, /e/, /a/, /Ý/, /[/,/o/,/u/,/U/,/T/, dan konsonan /h/,/dh/,/m/,/t/. Kesalahan
yang terjadi diakibatkan oleh latar belakang sosial budaya dan pendidikan pembaca berita.
Kata kunci: fono-ortografis – oto-fonologis

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/diksi.v2i22.3181

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2014 DIKSI



 

Jurnal Diksi is published by Faculty of Languages, Arts, and Culture, Universitas Negeri Yogyakarta. It is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. Based on a work at http://journal.uny.ac.id/index.php/diksi

 

Our Journal has been Indexed by:

  

  

   

Diksi Journal is published by the Faculty of Languages, Arts, and Culture Universitas Negeri Yogyakarta in collaboration with Himpunan Sarjana Kesusasteraan Indonesia (HISKI)

Supervised by:


 
Translator
 
View My Stats